SuaraBogor.id - Seorang residivis kasus pencurian babak belur diamuk massa setelah tertangkap basah mencuri handphone (HP) di rumah sakit.
Aksi pelaku berinisial HE (34) diketahui oleh pasien. Saat itu, pasien melihat pelaku mengambil HP salah seorang anggota keluarganya yang sedang di cas.
Mengetahui hal itu, sontak korban bangun lalu mengejar dan berteriak.
Teriakan ini pun didengar oleh warga yang ada di lingkungan rumah sakit tersebut.
Baca Juga: Pura-pura jadi Pembeli, Wanita Nekat Gondol Emas Puluhan Juta di Pekalongan
Peristiwa pencurian HP ini terjadi di lingkungan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Soekardjo, KotaTasikmalaya, Jawa Barat, Sabtu (19/12/2020).
"Saya dikasih tahu oleh papah HP ada yang ngambil. Saya langsung teriak itu bawa HP saya dan pelaku lari keluar," ujar korban Nabila dilansir dari Ayobandung.com—jaringan SuaraBogor.id, grup Suara.com.
Korban dan penunggu pasien yang lain awalnya mengira bahwa pelaku yang diketahui seorang residivis tersebut mau nengok pasien.
Pelaku maling HP mondar-mandir di koridor ruangan.
"Saya kejar sambil teriak kemudian banyak orang dan akhirnya ditangkap," ujarnya.
Baca Juga: Kabur usai Curi HP di Asrama TNI, Begini Akhir Nasib RP
Aksi pencurian HP di rumah sakit tersebut bukanlah yang pertama kali terjadi.
"Sering kejadian maling di sini. Beberapa waktu kebelakang juga ada yang tertangkap," ujar koordinator satpam RSUD dr Soekardjo, Acep Mamat.
Menurutnya, sarana keamanan di RSUD sangat terbatas. Sehingga kejadian pencurian masih tetap ada.
Kendati demikian, pihaknya juga terus melakukan patroli keliling lingkungan rumah sakit.
"Kami juga selalu ingatkan para penunggu pasien agar selalu waspada dan menjaga barang-barangnya sebagai langkah antisipasi," ucapnya.
Ia menambahkan, maling yang tertangkap beda-beda orangnya. Kebanyakan yang dicuri itu HP dan dompet penunggu pasien.
"Katanya sih baru pertama kali maling di sini. Dia residivis kasus pembobolan konter HP," ungkapnya.
Pelaku saat ini sudah diamankan oleh pihak kepolisian dari Polsek Tawang Polresta Tasikmalaya.
Berita Terkait
-
Oppo Find X8 Sudah Bisa Dibeli di Indonesia, Ini Daftar Bonusnya
-
5 Rekomendasi HP Murah dengan Refresh Rate Tinggi Terbaik November 2024
-
Perbandingan Spesifikasi Infinix Note 30 vs ZTE Nubia V60, Duel HP Murah Rp 1 Jutaan
-
Harga Lebih Murah! Kamera Huawei Pura 70 Ultra Ungguli iPhone 16 Pro Series
-
Belajar dari Negeri Seberang, 80 Persen Pencurian Mobil Disebabkan Faktor Sepele Ini
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Apa Itu Swiss Stage di M6 Mobile Legends? Begini Sistem dan Eliminasinya
-
Bagaimana Jika Bumi Tidak Memiliki Atmosfer?
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
Terkini
-
Kereta Api Bawa Berkah, Pemkab Bogor dan KAI Jalin Kerja Sama Kembangkan Kawasan
-
Hasil Quick Count Pilkada Depok: Supian Suri-Chandra Rahmansyah Unggul 54,5 Persen
-
Akui Kekalahan, Mantan Ajudan Iriana Jokowi Ucapkan Selamat kepada Dedie A Rachim
-
Drama Kecelakaan di Bogor, Pajero Ugal-ugalan Tabrak Lari Lima Kendaraan, Satu Orang Luka Berat
-
KPU Kabupaten Bogor Salahkan Paslon 1 dan 2 Gara-gara Partisipasi Pemilih Turun?