SuaraBogor.id - Tak cuma melihat Nabi Muhammad, Haikal Hassan kembali bersumpah dengar suara Nabi Muhammad bicara. Bahkan Nabi Muhammad bicara dengannya.
Hal itu diungkapkan Haikal Hassan saat kembali menceritakan soal mimpinya bertemu dengan Rasulullah SAW.
Babe Haikal mengaku bahwa sebenarnya cerita tersebut hanya untuk keluarga enam laskar FPI yang tewas.
Hal tersebut dia ceritakan dalam kanal Youtube Fadli Zon Official berjudul 'Cerita Babe Haikal Hasan Soal Kasus Bertemu Rasulullah dan Alasan Laporkan Ahok' pada Selasa (5/1/2021).
Baca Juga: Anggota FPI Calon Menantu Idaman, Kata Babe Haikal
Dia menjelaskan cerita yang sesungguhnya saat dia bertemu dengan Rasulullah SAW. Haikal mengaku sangat keberatan cerita ini diangkat ke publik.
Dia pun menjelaskan bahwa mimpi tersebut merupakan cerita pengalamannya.
"Saat saya tinggal di Palestina, saya sering sekali menunggu buka puasa sama orang-orang Palestine. Candanya tuh gini 'siapa yang nanti buka bersama Rasulullah?' karena Israel tiba-tiba jatuhin bom dimana-mana," jelasnya.
Lebih lanjut, dirinya menceritakan pengalamannya saat bertemu dengan Rasulullah.
"Dan itu benar-benar saya ngalamin, demi Allah saya bersumpah. Saya mengalami hal itu Pak Fadli, ketika anak saya meninggal pertama dan kedua. Saya demi Allah bermimpi begitu. Rasulullah datang dan suaranya jelas terdengar. Dan berkata 'jangan takut, jangan khawatir Umar dan Salma bersama saya' kata Rasulullah begitu," ujar Haikal.
Baca Juga: Sebut Anggota FPI Menantu Idaman, Haikal: NKRI Aja Dijaga, Apalagi Anak Lu
Haikal pun menyebut bentuk Rasulullah tidak dapat digambarkan. Sebab, menurut dia saat bertemu Rasulullah berbentuk cahaya.
Berita Terkait
-
Gading Marten Ajak Gempi Bangun Mimpi Setinggi Bintang di Momen Peluncuran Oreo Space Dunk
-
Doa Takbiran Idulfitri dan Dzikir yang Dicontohkan Rasulullah, Arab dan Latin
-
Dicontohkan Nabi, Umat Islam Dianjurkan Makan sebelum Salat Id
-
Adab Sambut Salat Idul Fitri, Berhias hingga Pakai Wangi-wangian
-
Panduan Meraih Keutamaan Malam Idul Fitri Berdasarkan Hadis Nabi
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Detik-Detik Mobil Tertabrak KRL di Bogor
-
Sinergi BRI dan Usaha Lokal Dorong Ekspor Perhiasan Batu Alam Indonesia
-
Berkah Malam Jumat, 9 Amalan Dahsyat Raih Pahala Berlipat
-
Kronologi Tabrakan Beruntun di Cianjur: Elf Oleng Hantam 5 Kendaraan
-
Jangan Sampai Ketinggalan! Alfamart Tebar Promo Gila-gilaan di Weekdays