SuaraBogor.id - Kakak Boiyen yakni Dudung Abdul Malik dikabarkan meninggal dunia akibat ditabrak kereta heboh di media sosial.
Komedian Boiyen diwakili manajernya, Agung buka suara terkait kabar wafatnya sang kakak yang dikabarkan tewas karena tertabrak kereta.
Bahwa kakak Boiyen meninggal dunia karena kecelakaan dibenarkan oleh Agung. Namun, dia belum bisa memastikan perihal kebenaran soal insiden tertabrak kereta.
"Ini dia makanya. Infonya (tertabrak kereta) sih begitu. Cuma aku belum tahu kebenarannya," kata Agung, dihubungi, Kamis (4/3/2021) dikutip dari Matamata.com-Grup Suara.com.
Baca Juga: Kakak Boiyen Tewas Tertabrak Kereta Api, Manajer: Belum Tahu
"Maksudnya, kalau info kecelakaan benar. Kronologi tertabrak keretanya, aku belum paham," ujarnya lagi.
Agung memang mengetahui soal kabar kecelakaan kereta. Tapi sekali lagi, mengenai informasi lebih lanjut perihal peristiwa tersebut, belum dipahami betul olehnya.
"Kalau semalam kecelakaan, iya di pintu kereta. Tapi aku nggak nggak ngerti kronologi aslinya gimana," katanya.
Agung pun segera berangkat ke rumah duka dan menemui Boiyen untuk mengonfirmasi kabar tersebut. "Makanya nanti saya mau datang ke sana," ucapnya.
Berdasarkan kabar yang beredar, kakak Boiyen tertabrak kereta di kawasan Kalideres, Jakarta Barat pada Rabu (3/3/2021) malam.
Baca Juga: 5 Fakta Cerita Haru yang Terungkap Sebelum Rina Gunawan Wafat
"Korban (atas nama Dudung Abdul Malik) kecelakaan tertabrak kereta api di pintu Semanan, Kalideres, Jakarta Barat. Mohon bantu infokan ke pihak keluarga," demikian pesan tersebut tersebar.
Sementara itu, Boiyen baru saja memposting foto keranda Dudung Abdul Malik. Dia mengucapkan selamat jalan kepada sang kakak.
"Selamat jalan abang gue yang terbaik," tulis Boiyen, Kamis (4/3/2021).
Boiyen mengatakan Dudung Abdul Malik adalah pribadi yang menyenangkan saat mengenang sosok kakaknya itu.
"Paling soleh, paling kocak, paling sabar. Husnul khotimah ya aa," tulisnya sambil sematkan emoji wajah menangis. Turut berduka untuk Boiyen sekeluarga.
Berita Terkait
-
Perjalanan Karier Band Seringai, Bagaimana Nasibnya setelah Sang Gitaris Meninggal?
-
Biodata dan Profil Ricky Siahaan, Gitaris Band Seringai yang Meninggal Usai Manggung di Jepang
-
Ketika Hotma Sitompul Kalahkan Hotman Paris dalam Duel Maia Estianty vs Mulan Jameela
-
Bak Firasat, Nasib Band Seringai Disinggung sebelum Ricky Siahaan Meninggal Dunia
-
Kiprah Musikal Ricky Siahaan, Gitaris Seringai Meninggal Dunia saat Tur di Jepang
Tag
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
Terkini
-
Detik-Detik Mobil Tertabrak KRL di Bogor
-
Sinergi BRI dan Usaha Lokal Dorong Ekspor Perhiasan Batu Alam Indonesia
-
Berkah Malam Jumat, 9 Amalan Dahsyat Raih Pahala Berlipat
-
Kronologi Tabrakan Beruntun di Cianjur: Elf Oleng Hantam 5 Kendaraan
-
Jangan Sampai Ketinggalan! Alfamart Tebar Promo Gila-gilaan di Weekdays