SuaraBogor.id - Mayat bayi masih merah ditemukan warga di pintu sungai Babakan Sari. Mayat bayi masih merah itu berjenis kelamin laki-laki.
Mayat bayi masih merah itu ditemukan warga sekitar pukul 15.00 WIB, Selasa (9/3/2021) kemarin.
Kapolsek Kiaracondong Kompol Asep Saepudin mengatakan, bahwa mayat ditemukan di Desa Gang Haji Pagih, Kelurahan Babakan Sari, Kecamatan Kiaracondong, Bandung, kemungkinan adalah korban dari hubungan gelap.
Asep juga menerangkan bahwa pada masa lampau, di lokasi yang bersangkutan memang kerap kali ditemukan mayat bayi.
Baru kali ini ada kejadian penemuan mayat bayi lagi setelah sekian lama tidak ada peristiwa serupa di sana.
"Di sana kan pintu air, jadi sepertinya mayat-mayat yang dibuang di sungai itu tertahan di sana. Mungkin saja dibuangnya di hulu sungai, dan mayat terseret oleh arus sungai karena hujan besar. Makanya, pelakunya belum tentu warga sekitar," ujar Asep.
Untuk perkiraan waktunya, polisi menengarai bahwa kemungkinan mayatnya dibuang di hari yang sama dengan penemuannya.
"Kemungkinan (dibuang) di hari yang sama. Baru beberapa jam lahir kayaknya. Soalnya, ari-arinya juga masih menggantung,"ucapnya.
Untuk saat ini Polsek Kiaracondong tengah melakukan penyelidikan dan mencari saksi-saksi. Pelaku akan didakwa atas kasus pembunuhan dan terancam hukuman penjara.
Baca Juga: TNI AD Pastikan Serda Aprilia Manganang Laki-laki
"Iya, akan kami tindak karena itu termasuk pembunuhan. Ancaman hukumannya bisa di atas lima tahun itu," tegas Asep.
Berita Terkait
-
7 Rekomendasi Facewash Laki-Laki untuk Kulit Berminyak dan Berjerawat, Mulai Rp25 Ribuan
-
Ada Luka di Kepala, Bocah di Majalengka yang Tewas di Toilet Masjid Korban Pembunuhan?
-
Ketika Laki-Laki Takut Sama Perempuan Sukses: Fenomena Men Marry Down
-
36 Nama Bayi Laki-Laki Islami Modern yang Belum Banyak Dipakai
-
Ayah Ojak Pamer Perhiasan, Emang Boleh Laki-Laki Memakai Emas? Ini Peringatan Keras Buya Yahya
Terpopuler
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- Pembangunan Satu Koperasi Merah Putih Butuh Dana Rp 2,5 Miliar, Dari Mana Sumbernya?
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
Tiga Fungsi Rahasia Hutan Kota Tajur yang Akan Ubah Wajah Bogor Selamanya
-
Menggantungkan Nasib pada Nama Lama: Perbasi Bogor Blak-blakan, Tak Ada Satupun Atlet Profesional
-
3 Fakta Mengejutkan di Balik Penangkapan ASN Tangerang di Parung Bogor
-
14 Hari Penentuan! Akankah Berkas Gratifikasi Kades Cikuda Dinyatakan Lengkap oleh Jaksa?
-
Geger! Warga Cogreg Bogor Dikejutkan Penemuan Mayat Pria di Lantai Dua Rumah Sendiri