SuaraBogor.id - Pegiat media sosial. Denny Siregar turut mengomentari aksi penyerangan terduga teroris di Mabes Polri, pada Rabu (31/3/2021) petang kemarin.
Denny Siregar menyoroti Zakiah Aini (25), yang merupakan pelaku penyerangan di Mabes Polri tersebut. Zakiah Aini merupakan warga yang tinggal di Jalan Lapangan Tembak, Kelapa Dua Wetan, Ciracas, Jakarta Timur kelahiran 1995.
Dia menyayangkan aksi teror yang dilakukan perempuan tersebut karena menurutnya, usia 25 tahun masih tergolong muda.
"Sayang... Masih muda udah goblok," kata Denny dilansir dari Terkini.id -jaringan Suara.com, Kamis (1/4/2021).
Ia lantas membandingkan dengan generasi-generasi dahulu yang menurutnya merupakan generasi yang "terselamatkan".
"Generasi yang terselamatkan adalah generasi yang tumbuh di momen2 ini (emoji tertawa)," cuit Denny seraya mengunggah beberapa potret lawas dan novel jadul yang menunjukkan generasi dulu.
"Bahagianya masa lalu," tambah Denny.
"Teman dari berbagai agama, berbagai suku dan ras, bersatu di kamar kosong dgn hordeng ditutup dan suara sunyi," lanjutnya.
"Berbeda2, tapi semua fokus jua.. (emoji tertawa)," pungkas Denny Siregar.
Baca Juga: Quraish Shihab: Orang yang Melakukan Teror Itu Matinya Kafir
Sebelumnya, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengungkap jika Zakiah Aini (25), wanita terduga teroris yang tewas saat menyerang Mabes Polri berstatus mantan mahasiswi di sebuah perguruan tinggi swasta di Depok, Jawa Barat.
Listyo mengatakan, saat menempuh semester lima, Zakiah diberhentikan alias drop out oleh pihak kampus.
"Yang bersangkutan (Zakiah Aini) mantan mahasiswa di suatu kasus dan DO (Drop Out) pada semester 5," kata Listyo saat jumpa pers di Mabes Polri, Rabu (31/3/2021) malam.
Mantan Kabareskrim Polri itu juga menjelaskan jika Zakiah Aini merupakan warga yang tinggal di Jalan Lapangan Tembak, Kelapa Dua Wetan, Ciracas, Jakarta Timur.
Sebelumnya, pelaku penyerangan Mabes Polri yakni Zakiah Aini, dimata para tetanggan dikenal sebagai pribadi yang tertutup.
Berita Terkait
-
BPJS Kesehatan Angkat Duta Muda: Perkuat Literasi JKN di Kalangan Generasi Penerus
-
Garuda Muda Tahan Mali 2-2 di Pakansari
-
5 Mobil Matic Bekas Retro untuk Anak Muda Budget Minim
-
110 Anak Direkrut Teroris Lewat Medsos dan Game, Densus 88 Ungkap Fakta Baru
-
Nicholas Saputra Viral saat Reuni SMA, Penampilan Awet Mudanya Disorot!
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Kabupaten Bogor Jadi Kantong Kemiskinan Terbesar Se-Indonesia, Padahal Rumah Prabowo dan SBY
-
Warga Bogor Siap-Siap! RPH Kabupaten Bogor Naik Kelas, Jadi yang Pertama Berstandar Halal Penuh
-
Mimpi ke Tanah Suci Tertunda! Ribuan Jemaah Haji Bogor Batal Berangkat 2026
-
Merasa Diganggu Terus-Menerus, Penjual Pecel Lele di Cileungsi Lampiaskan Dendam ke Anggota Ormas
-
Waspada! Kabupaten Bogor Juara 1 Daerah Paling Rawan Bencana se-Jawa Barat