SuaraBogor.id - 'Tak Ngopi Pusing'. Ya, bagi yang sudah bergantung dalam menjalankan aktivitasnya dimulai dengan kopi, mungkin di bulan Ramadhan kali ini sedikit menguras pikiran.
Namun, bagi pecinta kopi di saat puasa Ramadhan kali ini, sebagian orang mungkin memilih untuk meminum kopi mereka di saat sahur.
Namun, masih ada yang khawatir baik atau tidak meminum kopi saat sahur. dilansir dari Ayobandung.com -jaringan Suara.com, berikut menurut penjelasan dokter.
"Jika tidak perlu benar minum kopi, maka tidak perlu minum kopi saat sahur," ungkap dokter spesialis gizi klinik dari RS Pondok Indah - Pondok Indah dr Tirta Prawita Sari.
Baca Juga: Berkah Ramadhan, Pengrajin Kubah Masjid Kebanjiran Order
Menurut dr Tirta, konsumsi kopi dapat memberikan efek diureis di mana produksi urin mengalami peningkatan. Efek diuresis ini merupakan efek samping dari mengonsumsi kafein pada kopi.
"Namun tentu tergantung juga dari jumlah kopi dan jenisnya," jelas dr Tirta.
Efek diuresis ini sangat mungkin terjadi ketika seseorang meminum kopi di saat sahur. Dampak ini perlu diperhatikan dengan baik saat menjalani ibadah puasa karena efek diuresis dapat memicu terjadinya dehidrasi.
"Namun sekali lagi, tidak semua orang akan mengalami keadaan ini," ujar dr Tirta.
Bila sudah terbiasa dan tak mengalami masalah setelah minum kopi, maka minum kopi di saat sahur dapat dicoba. Masalah yang dimaksud bisa berupa masalah pada perut, lambung, atau dehidrasi.
Baca Juga: Jadwal Buka Puasa Karawang Jumat 16 April 2021
Akan tetapi, dr Tirta menyarankan agar jumlah kopi dikurangi. Misalnya, orang-orang yang terbiasa menggunakan kopi bubuk sebanyak dua sendok teh bisa menguranginya menjadi satu sendok teh saja.
Berita Terkait
-
Bolehkah Puasa Syawal Dulu Baru Qadha Ramadhan? Ini Ketentuannya
-
Daftar Pemegang Saham FORE dengan Kepemilikan Terbesar
-
Menyelami Rasa dalam Seteguk: Pengalaman Cupping Kopi Arabika di Lawson
-
Transaksi Paylater Kredivo Naik 10% saat Ramadhan 2025, Didominasi Usia 30 Tahun ke Atas
-
'Aroma' Poles Laporan Keuangan FORE Merebak Lagi, Bosnya Buka Suara
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
Terkini
-
Berkah Malam Jumat, 9 Amalan Dahsyat Raih Pahala Berlipat
-
Kronologi Tabrakan Beruntun di Cianjur: Elf Oleng Hantam 5 Kendaraan
-
Jangan Sampai Ketinggalan! Alfamart Tebar Promo Gila-gilaan di Weekdays
-
PKK Bogor Era Eva Marthiana: Fokus Ketahanan Pangan, Kesehatan dan Pendidikan Keluarga
-
Pesan Menohok Bupati Bogor untuk 3.676 ASN dan PPPK Baru: Jaga Marwah, Haramkan KKN!