SuaraBogor.id - Ratusan kendaraan yang hendak masuk Tol Cileunyi diputar balik petugas kepolisian. Hal ini dalam rangka program larangan mudik lebaran 2021.
Ada sebanyak 320 kendaraan yang diputar balik oleh Satlantas Polresta Bandung. Penyekatan ini berlaku sejak tanggal 22 April hingga 5 Mei 2021.
Pada Sabtu, (24/4/2021) kemarin, kendaraan-kendaraan dengan nomor polisi dari luar Bandung tidak diizinkan untuk melalui Tol Cileunyi.
Bersama Dishub dan Satpol PP Kabupaten Bandung, Satlantas memutarbalikkan kendaraan yang penumpangnya tidak memiliki surat keterangan negatif Covid.
Melalui pesan singkat, Kasatlantas Polresta Bandung Kompol Erik Bangun Prakasa mengonfirmasi adanya ratusan pengendara yang diinstruksikan untuk memutar balik.
Banyak di antara pengendara yang menolak untuk mengikuti rapid test antigen yang disediakan secara cuma-cuma oleh dinkes.
"320 kendaraan yang diputar balik," ujar Erik.
320 mobil yang diputar balik didominasi oleh plat nomor Jabodetabek. Para penumpangnya bermaksud untuk mengunjungi keluarga yang kebanyakannya tersebar di wilayah Tasik, Ciamis, dan Kabupaten Bandung.
Kepala Unit Turjawali Satlantas Polresta Bandung AKP Kiki Hartaki menyampaikan, penyekatan yang di Tol Cileunyi pada akhir pekan ini merupakan bagian dari sosialisasi larangan mudik pada rentang waktu 6 Mei sampai 17 Mei 2021.
Baca Juga: Terjaring Penyekatan, Ratusan Kendaraan asal Jabodetabek Diputar Balik
"Kegiatan penyekatan pramudik ini sebagai sosialiasi larangan mudik mulai 6 Mei hingga 17 Mei 2021 sesuai dengan aturan pemerintah," ujar Kiki.
Berita Terkait
-
Bisa Membahayakan Bocah, Polresta Bandung Razia Klakson Telolet Bus Pariwisata
-
Libatkan Tiga Mobil Bermesin Diesel dari Berbagai Brand, Biodiesel B40 Jalani Road Test
-
Bunuh Wanita Paruh Baya Gegara Tak Diberi Pinjaman Uang, Pria di Bandung Kini Dibekuk Polisi
-
Polisi Gerebek Pabrik Produksi Mie Formalin di Bandung
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Pilihan
-
Siapa Jeffrey Hendrik yang Ditunjuk Jadi Pjs Dirut BEI?
-
Harga Pertamax Turun Drastis per 1 Februari 2026, Tapi Hanya 6 Daerah Ini
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
Terkini
-
Nostalgia Bersepeda dengan Gaya, Rekomendasi Sepeda Federal Lady Klasik dan Modifikasi Terbaru
-
Magis Ayah dan Anak: Indra Lesmana dan Eva Celia Pukau Panggung Jazz Hujan Bogor
-
Sejak 2015, BRI Telah Salurkan KUR Rp1.435 Triliun ke 46,4 Juta Penerima
-
5 Rekomendasi Sepeda Stylish dan Nyaman untuk Ibu-Ibu Modern
-
Masuk ke Dunia Satwa Liar Lewat Immerzoa, Daya Tarik Baru Museum Zoologi Bogor yang Wajib Dikunjungi