SuaraBogor.id - Seorang kurir salah satu perusahaan ekspedisi, Yoga Andrian tak berkutik, usai ditodong pakai pistol oleh pemesannya yang merupakan warga Kampung Cikareo, Desa Gunung Mulya, Kecamatan Tenjolaya, Kabupaten Bogor.
Peristiwa kurir ditodong pistol itu terjadi di Tenjolaya, Kabupaten Bogor. Bahkan video itu kini viral di media sosial.
Dalam video tersebut, terlihat seorang pria tengah membuka paket berisi sandal yang dikirim oleh kurir.
Karena merasa tidak sesuai dengan yang dipesan, pria itu menolak memberikan uang senilai Rp 40 ribu, atau seharga sendal tersebut, ke kurir.
Baca Juga: Jenderal Arab Saudi Nikahi Wanita Indonesia, Alasannya Bikin Baper
Sebelumnya, pria itu memilih pembayaran barang dengan metode Cash On Delivery (COD).
Kejadian itu diperkirakan terjadi sekitar pukul 11.00 WIB pada Minggu 2 Mei 2021.
Sang kurir, Yoga Andrian mengaku, saat itu dirinya mencoba memberi penjelasan kepada si pelangan berinisial M. Bahwa barang yang telah dibuka, tidak dapat ditukar.
“Tiba-tiba dia ke dalam rumah, ambil pistol dan ditodongkan ke saya,” aku Yoga.
Sambil menodongkan pistol, M meminta sang kurir supaya membawa kembali sendal tersebut, seraya menegaskan dirinya tidak mau membayar, pesananya.
Baca Juga: Ganjil Genap Bogor, 5.437 Kendaraan Diputar Balik
Merasa terancam, Yoga segera pergi dan mendatangi Polsek Ciampea, untuk melaporkan kejadian yang menimpanya.
Kini aparat Polsek Ciampea tengah memburu pria bersenjata tersebut.
“Lagi dicari pelakunya ya,” ujar Kapolsek Ciampea, Kompol Beben Susanto saat dikonfirmasi, dilansir dari Bogordaily.net -jaringan Suara.com.
Berita Terkait
-
Skandal Patwal: Wanita Ini Gunakan Pengawalan Polisi Hanya untuk Janji Nail Art?
-
Profil Fajri Akbar, DPRD Sumut yang Viral Diduga Menghamili Pegawai Bank
-
Siapa Pembuat Anomali Tung Tung Tung Sahur? Video Originalnya Ditonton 93 Juta Kali
-
Asyik Foto di Candi, Emak-Emak Ini Tak Sadar Mengganggu Umat Beribadah. Netizen: Astaga!
-
Viral, Petugas Bea Cukai Dapat "Premi" dari Denda? Netizen Geram!
Terpopuler
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Berapa Biaya Pembuatan QRIS?
Pilihan
-
Bobotoh Bersuara: Kepergian Nick Kuipers Sangat Disayangkan
-
Pemain Muda Indonsia Ingin Dilirik Simon Tahamata? Siapkan Tulang Kering Anda
-
7 Rekomendasi HP Rp 5 Jutaan Terbaik Mei 2025, Memori Lega Performa Ngebut
-
5 Mobil Bekas Murah di Bawah Rp80 Juta, Kabin Longgar Cocok buat Keluarga Besar
-
Simon Tahamata Kerja untuk PSSI, Adik Legenda Inter Langsung Bereaksi
Terkini
-
Cara Dapatkan Saldo DANA Gratis Malam Ini, Klaim di Sini Sekarang
-
Heboh Plat Putih Mobil Dinas Bogor, Kepala Bappenda: Untuk Pengawasan Wajib Pajak Rahasia
-
Berawal dari Lomba Masak, Kini Siti Fatimah Mampu Hadirkan Aneka Olahan Pangan yang Digemari
-
Rebutan Saldo Gratis, Jangan Ketinggalan Link DANA Kaget Terbaru, Buruan!
-
Sinergi Pendidikan dan Pembangunan Daerah Dimulai