SuaraBogor.id - Bencana banjir yang terjadi di sekitar akses jalan Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, tak berdampak ke sejumlah ruas jalan. Beberapa rumah warga Kampung Cikempong, RT5/5, Kelurahan Pakansari, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, juga terdampak banjir akibat tidak adanya drainase, Kamis (6/5/2021).
Komandan Regu (Danru) 1 Recue Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Bogor, Arman Riyanto mengatakan, sejumlah warga memberikan laporan terjadi luapan air hingga memasuki rumah-rumah warga.
Arman menyebut, luapan air tersebut terjadi akibat drainase yang mengalir menuju Pakansari terhambat akibat hujan deras.
“Ada luapan air yg masuk kedalam rumah akibat drainase jalan menuju pakansari terhambat akibat hujan deras,” kata Arman kepada Suarabogor.id, Kamis (6/5/2021).
Menurutnya, seusai mendapat laporan warga sekitar 15 menit proses evakuasi pun berhasil dilakukan tanpa ada kendala.
Ia menyebut, untuk di satu wilayah ini hanya ada satu rumah yang terendam. Berbeda dengan wilayah lainnya. Terdapat beberapa kepala keluarga yang terdampak banjir. Seperti di wilayah Kampung Cipayung.
“Kondisi air di sana memang lebih parah tinggi air hampir selutut orang dewasa,” tukas Arman.
Seperti diberitakan sebelumnya, hujan lebat yang mengguyur sebagian wilayah Kabupaten Bogor mengakibatkan beberapa kawasan terendam banjir, Kamis (6/5/2021).
Diketahui kondisi banjir di beberapa kawasan Kabupaten Bogor juga ramai di dunia maya. Seperti di Jalan Kolonel Edy Yoso Martadipura atau jalan akses menuju Stadion Pakansari. Tinggi air mencapai lutut orang dewasa.
Baca Juga: 2 Perumahan di Bojongkulur Bogor Terendam Banjir
Diketahui banjir di kawasan pedestrian jalan yang baru saja rampung diperbaiki akhir 2020 ini akibat tidak adanya drainase sehingga mengakibatkan meluapnya air ke permukaan jalan.
Seorang warga setempat, Untung (43) membenarkan kondisi banjir yang terjadi di sekitar lokasi. Bencana alam berupa banjir di kawasan tersebut bukan terjadi untuk pertama kalinya.
Menurutnya, banjir yang terjadi kali ini lebih parah dibandingkan sebelumnya. Mengingat banjir bukan hanya menggenangi permukaan jalan melainkan, air terus meluap hingga ke pedestrian jalan hingga ke area pertokoan.
"Parah ini mah. Airnya naik ke trotoar. Memang ini hujan deras banget. Tapi kan ini baru diperbaiki. Harusnya jangan banjir melulu," kata Untung.
Diketahui, Jalan Kolonel Edy Yoso Martadipura, merupakan akses penghubung dari Jalan Tegar Beriman menuju Stadion Pakansari. Jalan tersebut, kerap dipenuhi pedagang kaki lima yang menjajakan berbagai macam makanan.
Sementara itu, kondisi banjir juga terjadi di sekitar Terowongan Sentul, Jalan Raya Cikaret, Kampung Curug, hingga Cirimekar.
Berita Terkait
-
Lowongan Kerja Lion Air Group Terbaru 2026 untuk Semua Jurusan
-
Pemerintah Siapkan Skema Kompensasi Rumah untuk Percepat Pengurangan Pengungsi Pascabencana Sumatra
-
DPR dan Pemerintah Pacu Pemulihan Bencana Sumatra, Target Normal Sebelum Ramadhan 2026
-
Dasco Persilakan Tito Lanjut Pimpin Pemulihan Aceh: DPR Fokus Anggaran dan Mengawasi
-
Dasco Pimpin Rapat di Aceh: Minta Pendataan Rumah Rusak Dikebut Sepekan
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Jumat Kelabu di Bogor Selatan, Longsor Bonggol Bambu Timbun 2 Balita
-
Damkar Ciomas Bawa Mobil Tempur Cuma Buat Isi Kolam Renang Bocah yang Nangis Kejer
-
Damkar Bogor Gandeng Media Jadi Jembatan Edukasi Tanggap Bencana dan Bahaya Kebakaran
-
3 Rekomendasi Botol Minum Sepeda Terbaik 2026, Harga Mulai Rp50 Ribuan
-
BRI Salurkan Bonus dan Literasi Keuangan untuk Atlet SEA Games 2025