SuaraBogor.id - Unggahan pegiat media sosial Denny Siregar disorot netizen. Sebab, pada unggahan di akun instagramnya tersebut Denny menuliskan kalimat menggelitik ditengah kabar meninggalnya Ustaz Tengku Zulkarnain.
Dilihat Suarabogor.id pada unggahannya Denny Siregar, terlihat memajangkan foto Ustaz Tengku Zulkarnain sedang memanah.
Disana, Denny Siregar menuliskan kalimat turut berduka cita ata meninggalnya Ustaz Tengku Zulkarnain.
Tak hanya itu, dia juga berharap, Ustaz Tengku Zulkarnain bisa bertemu ribuan bidadari yang selalu diimpikannya.
Baca Juga: Terungkap! Singgung Soal Kematian, Ceramah Terakhir Ustaz Tengku Zulkarnain
"Innalillahi wa innalillahi radjiun. Selamat jalan, Tengku Zul. Semoga engkau mendapat ribuan bidadari yang selalu diimpikan," tulisnya di akun instagram pribadinya.
Sontak, hal itu mendapatkan sorotan dari netizen. Berbagai komentar dari mulai baik dan tidak baik muncul.
"Nahh ini, postingan dari bro denny yg gue tunggu akhirnya nongol jg akhirnya ada yg mati konyol sama hal yg dia tidak percaya," tulis akun @hillenaar87.
"Smg husnul khotimah, akhirnya cita2 ketemu 72 bidadari surga tercapai (klu masuk siy)," sahut akun krisna69.mukti.
"Ndak tau harus omong apa, mau ketawa takud rosaaaaaaaaaaa," sahut juga akun @fahriza_habib.
Baca Juga: Sebelum Meninggal, Tengku Zulkarnain Sempat Ucap Sahadat dan Takbir
"Akhirnya," tulis juga akun @danny_djasmin.
Diketahui, pendakwah yang juga merupakan mantan Wasekjen MUI Tengku Zul meninggal dunia usai dinyatakan positif terpapar Covid-19.
Kabar meninggalnya Tengku Zul dibenarkan Direktur Corporate Communication RS Tabrani, Ian Machyar.
"Benar, ustaz sudah meninggal dunia. Baru saja 1 menit setelah selesai azan Magrib," kata Ian Machyar, Senin 10 Mei 2021 dilansir dari Terkini.id -jaringan Suara.com.
Ian mengungkapkan, sebelum wafat Tengku Zul dirawat sejak 2 Mei 2021 karena positif Corona. Ia dirawat di RS Tabrani Pekanbaru.
"Beliau masuk ke RS kita tanggal 2 Mei. Kita berkewajiban siapa saja yang masuk untuk ditangani. Itu sudah jelas perintah Gubernur, kita rumah sakit yang ditunjuk sebagai RS rujukan. Kita lakukan yang terbaik untuk dirawat," ujarnya.
Berita Terkait
-
Jadi Bidadari Victoria's Secret, Lisa BLACKPINK Tampil Memukau dengan Sayap Bunga Abstrak dan Bodysuit Seksi
-
Amanda Manopo Antusias Film Kupu-Kupu Kertas Siap Kembali Tayang di Bioskop
-
Diciptakan Mendiang Uje, Ini Chord dan Lagu Bidadari Surga
-
Posting Foto Bergaun Hitam di Tengah Rumput di New York, Syifa Hadju Disebut Cocok Jadi Bidadari!
-
Anies Emoh Ditawari di Jabar usai Gagal Nyagub Jakarta, Denny Siregar: Wah PDIP Gantian di-Prank
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Derbi Keturunan! Julian Oerip Cetak Gol Saat AZ Bantai Samuel Silalahi di UEFA Youth League
-
Tersangka Kasus Judol Bisa Kerja Padahal Tak Lulus Seleksi, SOP Komdigi Kini Diusut Polisi
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Juta RAM 8 GB Terbaik November 2024
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
Terkini
-
Pemkab Bogor Luncurkan Sistem "Si Aktif Bogor" untuk Tingkatkan Pemberdayaan Perempuan
-
Diduga Ketahuan Selingkuh, Candra Kusuma Langsung Datang ke Istri Pertama di Surabaya
-
Mau Ikut BRI Fellowship Journalism 2025 yang Didukung Penuh Dewan Pers? Cek Syaratnya!
-
BRI Fokus pada Keamanan Data Nasabah, Salah Satunya dengan Operasikan Security Operation Center
-
Pesta Rakyat ala Dedie-Jenal, Warga Bogor Banjiri Lapangan Mulyaharja