SuaraBogor.id - Warung Nasi Mang Ade Puncak bukan tempat biasa. Warung Nasi Mang Ade jadi tujuan kalangan goweser.
Warung ini telah menjadi salah satu ikon dunia pergowesan di Tanah Air. Kurang lengkap rasanya sebagai goweser jika belum pernah gowes ke Mang Ade.
Lokasi Warung Mang Ade sendiri berada di Jalan Raya Puncak, Gadog, Desa Tugu Selatan, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Jika meluncur dari arah Cianjur, posisinya berada di sebelah kiri jalan, persis sebelum tugu perbatasan Bogor-Cianjur.
Baca Juga: Kesal Karena Pakai Sepeda Motor, Ayah Bacok Anak Perempuan Berkali-kali
Sejak beberapa tahun lalu, Warung Mang Ade menjadi posko MTB (mountain bike). Meski demikian, warung ini terbuka bagi pesepada apa pun dan dari mana pun. Maka, bukan saja para pesepeda yang menggunakan MTB yang kita dapati singgah ke Warung Mang Ade, melainkan pula para pengguna non-MTB, seperti roadbike, BMX ataupun sepeda lipat kerap pula terlihat mampir ke sini.
Jadi, apa pun sepedanya tak perlu sungkan atau ragu untuk singgah ke Warung Mang Ade.
Di depan warung, terpampang papan khusus untuk menempel sticker komunitas sepeda. Anggota komunitas sepeda yang untuk pertama kalinya singgah ke Mang Ade, biasanya langsung menempelkan sticker komunitas mereka di papan khusus ini.
Dari sticker-sticker yang ditempel di Warung Mang Ade inilah, kita dapat mengetahui komunitas sepeda mana saja yang pernah singgah ke sana.
Sabtu-Minggu atau hari-hari libur lainnya adalah hari di mana Warung Mang Ade ramai dikunjungi pegowes. Bukan saja di pagi atau siang hari. Bahkan sampai malam hari.
Baca Juga: PT AHM Ungkap Nasib Pasar Motor Sport di Indonesia
Saat penulis menyambangi Warung Mang Ade, Sabtu (15 Mei 2021) pagi, sejumlah sepeda telah terparkir rapih di depan warung. Tak beberapa lama, sejumlah pesepeda lain tiba di warung Mang Ade.
Berita Terkait
-
Silaturahride with Mas Pram, Ratusan Pesepeda Bersepeda 39 Km Bersama Gubernur
-
Viral! Wanita Kehilangan Sepeda di MRT, Esoknya Dapat Kejutan Tak Terduga dari Komunitas Sepeda
-
Wanita Ini Kehilangan Sepeda di Parkiran MRT, Publik Soroti Ruwetnya Pelaporan Kehilangan ke Polisi
-
Dikritik Komunitas Pesepeda, Gubernur DKI Pramono Anung Batal Gowes di JLNT Casablanca
-
Pemudik Sepeda Motor Maki Naik Tahun Ini, Menhub Ungkap Alasannya
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Detik-Detik Mobil Tertabrak KRL di Bogor
-
Sinergi BRI dan Usaha Lokal Dorong Ekspor Perhiasan Batu Alam Indonesia
-
Berkah Malam Jumat, 9 Amalan Dahsyat Raih Pahala Berlipat
-
Kronologi Tabrakan Beruntun di Cianjur: Elf Oleng Hantam 5 Kendaraan
-
Jangan Sampai Ketinggalan! Alfamart Tebar Promo Gila-gilaan di Weekdays