SuaraBogor.id - Jejak digital Ketua BEM UI Leon Alvinda Putra dibongkar netizen. Ternyata, Leon Alvinda Putra dengan aktivis HAM Veronica Koman punya kedekatan, hal itu menjadi perhatian publik, salah satunya dari Akademisi Universitas Indonesia (UI), Ade Armando.
Menanggapi Ketua BEM UI punya kedekatan dengan Veronica Koman, Ade Armando memberikan cuitan pedas kepada kedua orang tersebut.
Lewat cuitannya di Twitter, Kamis 1 Juli 2021, dosen Ilmu Komunikasi UI ini menilai jejak digital tersebut adalah bukti bahwa Veronica Koman merupakan panutan Leon Alvinda Putra.
Ia juga membeberkan sosok sebenarnya seorang Veronica Koman. Menurut Ade, wanita itu merupakan buronan yang telah memprovokasi perpecahan di Indonesia.
Baca Juga: Klaim Tak Ada Intimidasi, Pihak Rektorat Tawarkan Take Down Meme Jokowi kepada BEM UI
Selain itu, kata Ade, Veronica juga merupakan pendukung gerakan teroris Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Papua.
“Oooh jelas sudah. Panutan Ketua BEM UI Leon Alvinda Putra adalah Veronica Koman, buronan yang memprovokasi perpecahan Indonesia dan mendukung kaum teroris Papua,” cuit Ade Armando disitat Suarabogor.id dari Terkini.id -jaringan Suara.com, Jumat (2/7/2021).
Diketahui, aktivis HAM yang mendukung KKB Papua Veronica Koman punya jejak digital dengan Ketua BEM UI Leon Alvinda Putra yang mendadak populer lantaran mengkritik Presiden Jokowi.
Jejak digital Ketua BEM UI Leon dengan Veronica Koman tersebut terlihat dalam sebuah foto tangkapan layar.
Dalam foto itu, tampak Leon dan Veronica saling mengapresiasi satu sama lain lewat unggahan mereka di media sosial.
Baca Juga: Ade Armando Sebut Ada Jalur Titipan dan Nyogok Buat Masuk UI
“Terima kasih kepada seluruh BEM yang telah bersolidaritas, terutama BEMUI_Official yang telah berani pasang badan di awal, lalu keberanian kalian menjalar..,” tulis Veronica Koman.
Berita Terkait
-
UI Sesalkan Mahasiswanya Dokter PPDS Jadi Pelaku Pelecehan, Rekam Mahasiswi Sedang Mandi
-
Kasus Disertasi Bahlil Bikin Miris, DGB UGM Sebut Universitas di Indonesia Wajib Jaga Integritas
-
Rektor UI Bela Keputusan Soal Disertasi Bahlil: Kami Membina, Bukan Membinasakan!
-
UI Minta Bahlil Revisi Disertasi Bukan Batalkan, Rektor: Kita Membina Bukan Membinasakan
-
UI Nilai Tuntutan Soal Disertasi Menteri Bahlil Dibatalkan Tidak Tepat
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Sinergi BRI dan Usaha Lokal Dorong Ekspor Perhiasan Batu Alam Indonesia
-
Berkah Malam Jumat, 9 Amalan Dahsyat Raih Pahala Berlipat
-
Kronologi Tabrakan Beruntun di Cianjur: Elf Oleng Hantam 5 Kendaraan
-
Jangan Sampai Ketinggalan! Alfamart Tebar Promo Gila-gilaan di Weekdays
-
PKK Bogor Era Eva Marthiana: Fokus Ketahanan Pangan, Kesehatan dan Pendidikan Keluarga