SuaraBogor.id - Pemerintah resmi perpanjang PPKM Level 4 pada Senin (2/8/2021) malam, menanggapi hal itu Seorang peramal kondang Denny Darko mengatakan, bahwa Jokowi mendengar jeritan para tenaga kesehatan (Nakes).
Denny Darko mengatakan, banyak masyarakat yang menjerit dengan kondisi pandemi Covid-19 yang saat ini terjadi di Indonesia, pun juga jeritan nakes.
Melalui kartu tarot andalannya, Denny Darko menilai Jokowi sudah menimbang apa yang akan terjadi di lapangan.
“Saya melihat pidato Jokowi ini sudah menimbang apa yang terjadi di lapangan, yang mana masyarakat ada yang menginginkan perpanjangan atau tidak,” ucap Denny, menyadur dari Terkini.id -jaringan Suara.com, Selasa (3/8/2021).
Baca Juga: Resmi Diperpanjang, Ini Pembagian PPKM Level 2,3 dan 4 di Jawa-Bali
Peramal tersebut juga menilai bahwa meskipun beberapa pihak lainnya meminta pelonggaran, akan tetapi Jokowi tidak ingin mengambil risiko yang terlalu jauh sehingga berpotensi terjadi lonjakan covid kembali.
Selanjutnya, Denny menilai bahwa Jokowi telah mendengar keinginan dari beberapa pihak yang khawatir terkait pandemi Covid-19.
Sehingga, atas pertimbangan tersebut Jokowi akhirnya memperpanjang PPKM kembali.
“Pak Jokowi ini mendengar dari keinginan beberapa tenaga kesehatan (nakes,red), ahli epidemiologi, dan pihak yang khawatir varian delta plus menyebar. Jadi, dia akhirnya mengumumkan perpanjangan,” jelas Denny Darko.
Di sisi lain, Denny lalu meramalkan bahwa kondisi Indonesia akan lebih baik meski PPKM level 4 diperpanjang.
Baca Juga: PPKM Level 4 Diperpanjang Lagi, Epidemiolog Berikan Kritik Ini Kepada Pemerintah
Selanjutnya, ia menilai pelonggaran bisa terjadi di beberapa wilayah yang angka penularan covid-19 rendah.
“Meski ada yang ingin pelonggaran, presiden lebih ingin melihat Covid-19 turun. Jadi, PPKM Level 4 tetap berjalan di beberapa daerah,” paparnya.
Sebagai informasi, pemerintah melalui Presiden Joko Widodo memutuskan untuk memperpanjang kembali PPKM Level 4 yang tersebar di beberapa provinsi Indonesia. PPKM akan diperpanjang sampai tanggal 9 Agustus 2021 mendatang.
Berita Terkait
-
Tepis Isu Matahari Kembar, Idrus Marham Sebut Ada Pihak yang Hendak Benturkan Prabowo dengan Jokowi
-
Ustadz Abdul Somad Ikut Pamerkan Ijazah, Publik Sentil Jokowi: Padahal Segampang Ini
-
Jokowi Larang Wartawan Foto Ijazah, Ponsel Dikumpulkan di Gerbang, Roy Suryo: Mirip Orde Baru
-
Jokowi Geram! Siap Laporkan Kasus Ijazah Palsu ke Polisi?
-
Jokowi Tak Lagi Pakai Kacamata di Masa Tua seperti di Foto Ijazah, Netizen: Kalian Percaya?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Berkah Malam Jumat, 9 Amalan Dahsyat Raih Pahala Berlipat
-
Kronologi Tabrakan Beruntun di Cianjur: Elf Oleng Hantam 5 Kendaraan
-
Jangan Sampai Ketinggalan! Alfamart Tebar Promo Gila-gilaan di Weekdays
-
PKK Bogor Era Eva Marthiana: Fokus Ketahanan Pangan, Kesehatan dan Pendidikan Keluarga
-
Pesan Menohok Bupati Bogor untuk 3.676 ASN dan PPPK Baru: Jaga Marwah, Haramkan KKN!