SuaraBogor.id - Anak Sapi betina jenis Belgian Blue lahir di Balai Embrio Ternak (BET), Kementerian Pertanian, Desa Cipelang, Kecamatan Cijeruk, Kabupaten Bogor.
Sapi jenis Belgia Blue itu langsung diberi nama oleh Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Rudy Susmanto. Nama sapi itu yakni Dyva.
Sapi asal Belgia tersebut, akan menjadi indukan untuk pengembangbiakan sapi berkarakteristik unggul di Indonesia.
“Dengan mengucap Bismilah pada hari ini tanggal 3 Agustus 2021 saya beri nama sapi Belgian Blue betina ini dengan nama Dyva. Semoga nantinya bisa menjadi indukan unggul dalam meningkatkan populasi sapi Belgian Blue di tanah air dan meningkatkan daya saing petani kita," ujar Rudy, saat berkunjung ke BET Cipelang bersama Dinas Peternakakan dan Perikanan (Disnakan) Kabupaten Bogor, Selasa (3/8/2021).
Baca Juga: Google Indonesia: Produksi Laptop untuk Pelajar Akan Buka Ribuan Lapangan Kerja Baru
Menurut Rudy, sapi Belgian Blue dipilih untuk dikembangkan karena punya karakteristik unggul. Beberapa karakteristik itu di antaranya memiliki otot ganda atau double muscle, temperamen jinak dan mudah dalam penanganan.
"Kami berharap pengembangbiakan sapi jenis Belgian Blue ini menghasilkan daging dengan kualitas terbaik dan tentunya menguntungkan petani kita," imbuhnya.
Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Agus Salim menambahkan, peternakan bisa menjadi salah satu solusi dalam upaya pemulihan ekonomi yang melemah karena efek pandemi Covid-19. Untuk itu.
DPRD meminta agar Disnakan merumuskan program dan strategi yang tepat dalam menggairahkan bisnis peternakan di Kabupaten Bogor. "
“Banyak pelajaran yang bisa diambil oleh Disnakan agar program kerja di APBD 2022 bisa menggerakkan sektor peternakan. Pengembangbiakkan sapi bibit unggul bisa menjadi alternatif pemulihan ekonomi di tengah pandemi maupun pasca pandemi, karena dengan mengembangkan sapi bibit unggul juga bisa meningkatkan produksi peternak dan menjaga ketahanan pangan kita," kata dia.
Baca Juga: Harga dan Spesifikasi Laptop Chromebook Kemendikbudristek untuk Pelajar Versi E-katalog
Adapun Kepala BET Cipelang, Olan Parlindungan mengatakan, sapi yang diberi nama Dyva oleh Ketua DPRD, baru lahir 10 hari yang lalu. Sapi tersebut akan didonorkan kepada peternak sapi untuk dikembangbiakkan di Indonesia.
“Saya berikan kesempatan berharga ini kepada pak Rudy untuk memberi nama bagi sapi Belgian Blue betina yang baru lahir disini 10 hari yang lalu dan akan segera di donorkan untuk dikembangbiakkan oleh peternak sapi dan akan menjadi indukan untuk proses pengembangbiakkan sapi Belgian Blue di Indonesia," kata Olan.
Dalam kesempatan tersebut rombongan DPRD dan Disnakan Kabupaten Bogor diajak berkeliling lokasi BET mulai dari laboratorium tempat pengambilan, penyimpanan dan pengolahan embrio hingga area pengembangbiakkan sapi mulai dari bayi hingga pembesaran.
Berita Terkait
-
Naturalisasi Merajalela, Bojan Hodak: Fokusnya Pembinaan Pemain Muda, Ini Masalah
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
Patrick Kluivert Jadi Saksi Ole Romeny Tak Bisa Dimaksimalkan Pelatih Oxford United
-
Istri Mendes Yandri Susanto Menang Quick Count Indikator 76,9 Persen
-
Pundit Belanda: Kegilaan Suporter Timnas Indonesia Tak Ditemukan di Negara Lain
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Sinergi BRI dan Usaha Lokal Dorong Ekspor Perhiasan Batu Alam Indonesia
-
Berkah Malam Jumat, 9 Amalan Dahsyat Raih Pahala Berlipat
-
Kronologi Tabrakan Beruntun di Cianjur: Elf Oleng Hantam 5 Kendaraan
-
Jangan Sampai Ketinggalan! Alfamart Tebar Promo Gila-gilaan di Weekdays
-
PKK Bogor Era Eva Marthiana: Fokus Ketahanan Pangan, Kesehatan dan Pendidikan Keluarga