SuaraBogor.id - Pebulutangkis Greysia Pollii berhasil torehkan emas pertama untuk Indonesia. Sontak, hal itu menjadi perbincangan publik, siapa sebenarnya Greysia Polii.
Greysia Polii berhasil bawa pulang emas bersama tandem duetnya, Apriyani Rahayu pada olimpiade Tokyo.
Banyak netizen memcari tahu siapa sosok Greysia Polii. Ada makna dibalik foto Greysia Polii yang nasionalisme.
Menyadur Terkini.id -jaringan Suara.com, dalam salah satu postingannya di akun Instagramnya, @greyspolii, ia mengunggah foto yang bikin netizen ‘merinding’. Foto itu sendiri diunggahnya tepat pada perayaan proklamasi kemerdekaan Indonesia tahun lalu, tepatnya 17 Agustus 2020 lalu.
Dari akun Instagramnya, Rabu 4 Agustus 2021, foto itu menggambarkan bagaimana nasionalisme Greysia Polii terpancang kuat dalam sanubarinya.
Ia menyiratkan, pesan gambar atau foto telah menunjukkan dedikasinya bagi bangsa, tidak perlu sepatah kata pun untuk melukiskan kecintaannya terhadap Indonesia.
Menyertai fotonya yang berbalut bendera merah putih, Greysia Polii menulis:
“WHEN A PICTURE SAYS IT ALL. #dirgahayubangsaku ,” katanya.
Menyusul foto itu, seorang netizen dengan akun @harianja.i menulis, “Aku nangis kak gres. Potomu memberi sejuta makna. Perjuanganmu.”
Baca Juga: Atlet Skateboard Termuda Britania Raya Sky Brown Sabet Perunggu Olimpiade Tokyo
Sebelumnya, diberitakan pada Senin 2 Agustus 2021, usai meraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020, Greysia Polii juga mengungkapkan kecintaannya terhadap Indonesia.
Hal itu dapat dilihat dari isi postingan Greysia Polii pada Senin 2 Agustus 2021. Saat itu, ia mengungkapkan pelatihnya merupakan warga Solo keturunan Tionghoa.
“Pelatih saya keturunan Tionghoa tulen asal Solo,” tulis Greysia Polii.
Sementara itu, imbuh istri Felix Djamin ini, pasangannya di lapangan Apriyani Rahayu, merupakan keturunan Papua-Blitar. Adapun dirinya sendiri merupakan orang Minahasa tulen.
“Pasangan saya di lapangan keturunan Papua Blitar, saya orang Minahasa tulen ada Tionghoa sedikit,” katanya dalam tulisannya.
Kendati ia dan pelatih maupun pasangannya berbeda tanah kelahiran, namun ia mengungkapkan jika mereka telah dipersatukan Indonesia.
Berita Terkait
-
Generasi Z di Pusaran Globalisasi: Masihkah Cinta Tanah Air?
-
Gandeng Komunitas Topi, New Era Rilis Koleksi "Bones": Nasionalisme Dibalut Streetwear Eksklusif!
-
Sejuta Penonton, Seharusnya Bisa Lebih untuk Film Nasionalisme yang Membumi
-
Megawati Saksikan Paskibraka 2025 Dikukuhkan, Ini Pesan Pentingnya soal Nasionalisme
-
5 Film Kemerdekaan Pengobar Semangat, Pilihan Tepat Nobar Malam Tirakatan 17 Agustus
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
Tiga Fungsi Rahasia Hutan Kota Tajur yang Akan Ubah Wajah Bogor Selamanya
-
Menggantungkan Nasib pada Nama Lama: Perbasi Bogor Blak-blakan, Tak Ada Satupun Atlet Profesional
-
3 Fakta Mengejutkan di Balik Penangkapan ASN Tangerang di Parung Bogor
-
14 Hari Penentuan! Akankah Berkas Gratifikasi Kades Cikuda Dinyatakan Lengkap oleh Jaksa?
-
Geger! Warga Cogreg Bogor Dikejutkan Penemuan Mayat Pria di Lantai Dua Rumah Sendiri