SuaraBogor.id - Anggaran pakaian dinas anggota DPRD Kota Bogor buat masyarakat tercengang. Kenapa tidak, anggaran pakaian dinas dan atribut pejabat di lingkungan Pemerintah Kota Bogor sangat fantastis.
Jika sebelumnya diketahui anggaran pakaian dinas Wali Kota Bogor dan Wakil Wali Kota Bogor yang mencapai Rp322 juta, kini terungkap besaran anggaran pakaian dinas 50 anggota DPRD Kota Bogor.
Menyadur dari Ayobandung.com -jaringan Suara.com, anggaran pengadaan baju dinas 50 anggota DPRD Kota Bogor lengkap dengan atributnya mencapai Rp700 juta. Anggaran tersebut bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Bogor 2021.
Besaran anggaran pakaian dinas DPRD Kota Bogor tersebut, tentunya mengalahkan besaran anggaran pakaian dinas DPRD Kota Tangerang, yang sempat viral di media sosial karena menggunakan merk Louis Vuitton, beberapa waktu lalu
Sekretariat DPRD Kota Bogor Boris Derurasman membenarkan jika anggaran pengadaan pakaian dinas 50 anggota DPRD Kota Bogor beserta atributnya mencapai Rp700 juta yang bersumber dari APBD Kota Bogor 2021.
Ia mengatakan, besarnya anggaran tersebut tidak mengalami perubahan jika dibandingkan dengan anggaran pakaian dinas 50 anggota DPRD Kota Bogor pada tahun lalu.
Tak hanya itu, ia juga mengaku penganggaran baju dinas 50 anggota DPRD Kota Bogor tersebut sudah sesuai dengan Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 2017 tentang hak keuangan dan administrasi pimpinan dan anggota DPRD.
"Anggaran baju anggota DPRD Kota Bogor tidak ada kenaikan, masih sama dengan anggaran tahun kemarin. Karena semuanya sudah sesuai PP Nomor 18 Tahun 2017, dan tidak ada yang keluar dari aturan itu," ujarnya.
Menurutnya, besarnya anggaran pakaian dinas anggota DPRD Kota Bogor lantaran anggaran tersebut digunakan untuk 50 anggota DPRD Kota Bogor.
Baca Juga: Setelah Wali Kota, Kini Anggaran Pakaian Dinas DPRD Bogor Disorot Publik
"Memang kelihatannya anggarannya besar, tapi kan itu sifatnya untuk seluruh anggota DPRD Kota Bogor yang berjumlah 50 orang tanpa terkecuali. Jadi semuanya dapat," jelasnya.
Anggaran Rp700 juta untuk 50 pakaian dinas anggota DPRD Kota Bogor itu rencananya bakal digunakan untuk berbagai macam pakaian dinas, mulai dari pakaian dinas harian hingga pakaian adat.
"Pakaian juga cukup banyak. Seperti pakaian dinas harian, pakaian adat untuk menghadiri acara tertentu. Dan itu diberikan untuk 50 anggota DPRD Kota Bogor," ungkapnya.
Berita Terkait
-
Bye-bye Angkot Tua! Bogor Siap Bebaskan Diri dari Kemacetan Mulai 2026
-
Kabar Duka: Balita Korban Majelis Taklim Ambruk di Bogor Meninggal, Total Korban Jiwa Jadi 5 Orang
-
Buah Hati Jalani Pengobatan Thalasemia, Program JKN Jadi Harapan Vinne
-
Wali Kota Bogor Usul Kuliner Bogor Tampil hingga ke Wilayah Pesisir Jakarta
-
Wali Kota Bogor Minta Pemprov DKI Kembangkan Transportasi di Kotanya, ke Mana Dedi Mulyadi?
Terpopuler
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- Pembangunan Satu Koperasi Merah Putih Butuh Dana Rp 2,5 Miliar, Dari Mana Sumbernya?
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
Tiga Fungsi Rahasia Hutan Kota Tajur yang Akan Ubah Wajah Bogor Selamanya
-
Menggantungkan Nasib pada Nama Lama: Perbasi Bogor Blak-blakan, Tak Ada Satupun Atlet Profesional
-
3 Fakta Mengejutkan di Balik Penangkapan ASN Tangerang di Parung Bogor
-
14 Hari Penentuan! Akankah Berkas Gratifikasi Kades Cikuda Dinyatakan Lengkap oleh Jaksa?
-
Geger! Warga Cogreg Bogor Dikejutkan Penemuan Mayat Pria di Lantai Dua Rumah Sendiri