Scroll untuk membaca artikel
Andi Ahmad S
Rabu, 18 Agustus 2021 | 13:46 WIB
Detail Penampilan Lesti Kejora di Malam Bainai. [Instagram]

SuaraBogor.id - Lesti Kejora batal pakai baju rancangannya Ivan Gunawan. Tentunya hal itu menjadi perhatiannya belakangan ini.

Diketahui, sebelumnya Lesti Kejora akan mengenakan baju nikah rancangannya desainer Ivan Gunawan, saat Lesti menikah dengan Rizky Bilar.

"Iya (batal) nggak tahu deh kenapa," kata Ivan Gunawan di akun YouTube KH INFOTAINMENT yang diunggah pada Selasa (17/8/2021), dikutip dari MataMata.com.

Bahwa pembatalan dari pihak Lesti Kejora sudah datang sejak jauh-jauh hari ditegaskan oleh Ivan Gunawan. "Oh nggak mendadak, dari lama kok," terang Ivan Gunawan.

Baca Juga: Ingat Dosa, Lesti Kejora Nangis saat Sungkem ke Orangtua

Igun sapaannya mengaku tidak tahu menahu saat disinggung mengenai alasan pembatalan. Ditanya kemungkinan harganya kemahalan pun, Ivan Gunawan punya jawaban sendiri.

"Alasannya nggak tahu, tanya Lesti dong yang married kan Lestinya bukan kak Igun," ucap Ivan Gunawan. "Nggak tahu deh apa yang nggak cocok (apa kemahalan atau tidak)," sambungnya lagi.

Terlepas dari itu, host Brownis ini menekankan tidak kecewa. Dia menilai bahwa ini dalah hal yang wajar dalam berbisnis. "Nggak yah, buat saya sih nggak pernah kecewa dalam usaha," tutur Ivan Gunawan.

Sekedar mengingatkan, Ivan Gunawan sempat membagikan foto gaun rancangannya yang akan dikenakan Lesti Kejora saat menikah. Lewat Instagram, potret itu dibagikan Ivan Gunawan di awal Januari 2021.

Tapi sayangnya, Lesti Kejora malah mengganti desainer pengantinnya dengan orang lain. Lesti Kejora dan Rizky Billar sendiri direncanakan melangsungkan akad nikah pada Kamis (19/8/2021). Acara itu akan disiarkan secara langsung di Indosiar.

Baca Juga: Kocak! Ikut Lomba Busana Daerah, Bocil Ngamuk Gegara Salah Gandeng Pasangan

Load More