SuaraBogor.id - Belakangan ini Agama Arie Kriting dipertanyakan sejumlah netizen. Hal itu disebabkan dirinya menikahi wanita yang beragama islam yakni Indah Permatasari.
Terbaru ini, Indah Permatasari diberikan pertanyaan menohok oleh netizen kaitan kabar Arie Kriting pindah agama ke agama islam.
Seorang warganet bertanya kepada Indah Permatasari mengenai kabar bahwa Arie Kriting pindah agama dari Kristen ke Islam.
Baru-baru ini, Indah Permatasari dan Arie Kriting membuat sebuah konten menggunakan filter Instagram yang mengulas soal ajaran agama Islam.
Baca Juga: Hukum Investasi Mata Uang Kripto Menurut Islam dan Penjelasannya!
Dalam konten itu, mereka menjawab pertanyaan dengan benar sehingga membuat warganet kagum. Indah Permatasari pun sampai mendapat DM dari seorang warganet soal dugaan Arie Kriting telah pindah agama ke Islam.
“Kak mau tanya Bang Arie itu dari agama Kristen terus menikah sama ka Indah masuk Islam ya, pengetahuan Islamnya keren bangett,” tanya si netizen melansir Instagram Stories Indah Permatasari pada Jumat (10/09/21).
Mengutip Suara.com, menanggapi pertanyaan itu, Indah Permatasari punya jawaban tersendiri. Indah justru melemparkannya ke sang suami dan teman-teman komedian lainnya.
"Jawabnya gimana nih bang? @abdurarsyad @mamat_alkatiri @arie_kriting," tulis Indah Permatasari di Insta Story-nya.
Sebelumnya, agama Arie Kriting sempat menjadi sorotan publik. Pasalnya saat belum menikah dengan Indah Permatasari, Arie membuat pernyataan bahwa dirinya menolak menjadi seorang mualaf. Hal itu karena Arie mengaku percaya bahwa masyarakat Indonesia memiliki kebebasan dalam beragama.
Baca Juga: Hukum Trading dalam Islam dan Penjelasan Lengkapnya
“Kayaknya kecil kemungkinan saya jadi mualaf. Gak akan sepertinya. Terima kasih. Keputusan untuk tidak menjadi mualaf ini memang saya ambil karena saya percaya bahwa di Indonesia kebebasan beragama diakui,” kata Arie Kriting pada 2017 lalu.
Berita Terkait
-
5 Artis Nonmuslim yang Dalami Agama Islam, Ada yang Sampai Dikira Mualaf
-
Jordi Onsu Lulusan Mana? Adik Ruben Onsu Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
-
Jordi Onsu Dalami Islam, Ini Cara Menjadi Mualaf yang Perlu Dipahami
-
Tak Kalah Saing dari Jordi Onsu Soal Pelajari Islam, Ruben Onsu Hafal 10 Ayat Al Quran
-
Jordi Onsu Resmi Mualaf? Ngaku Damai dengan Kajian Islam: Al-Quran Itu Benar Banget!
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Pemkab Bogor Luncurkan Sistem "Si Aktif Bogor" untuk Tingkatkan Pemberdayaan Perempuan
-
Diduga Ketahuan Selingkuh, Candra Kusuma Langsung Datang ke Istri Pertama di Surabaya
-
Mau Ikut BRI Fellowship Journalism 2025 yang Didukung Penuh Dewan Pers? Cek Syaratnya!
-
BRI Fokus pada Keamanan Data Nasabah, Salah Satunya dengan Operasikan Security Operation Center
-
Pesta Rakyat ala Dedie-Jenal, Warga Bogor Banjiri Lapangan Mulyaharja