SuaraBogor.id - Sebuah video yang memperlihatkan detik-detik seorang ustaz diserang saat ceramah di sebuah masjid viral di media sosial. Senin (20/9/2021).
Video itu diunggah akun instagram @jadetabek.info yang menayangkan seorang Ustaz tengah berceramah, tiba-tiba diserang begitu saja oleh pria tidak dikenal dari sebelah kiri.
Mengutip dari Suarabatam.id, peristiwa Ustaz diserang itu terjadi di Masjid Raya Baitusy Syakur, Jodoh, Batam, Kepulauan Riau.
"Beredar video di Youtube seorang ustadz yang sedang berceramah di masjid diserang oleh seorang pria. Dikutip dari akun youtube Warna Dakwah, Senin (20/9) pukul 14.40,"
"Disebutkan dalam judulnya ustadz tersebut bernama Ustadz Chaniago (Abu Syahid Chaniago) yang sedang berceramah di Masjid Baitus Syakur, Batam, Kepulauan Riau,"
"Dalam deskripsinya, disebutkan bahwa Ustadz Chaniago adalah seorang penceramah di Batam. Kejadian penyerangan itu terjadi pada Senin (20/9)," tulis akun instagram @jadetabek.info, dikutip Suarabogor.id.
Petugas keamanan Masjid, Jafar menuturkan bahwa peristiwa penyerangan tersebut terjadi sekitar pukul 11.00 WIB.
"Pada saat itu memang ada pengajian ibu-ibu. Penyerangan terjadi saat ustaz tengah memberikan ceramah," paparnya ditemui di kawasan Masjid, Senin (20/9/2021).
Saat ini, pihak keamanan masjid menduga penyerang yang masih belum diketahui identitasnya tersebut, adalah Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ).
Baca Juga: Ustaz sedang Ceramah Diserang Orang Tak Dikenal di Batam
Hal ini diperkuat dengan keterangannya yang berbelit-belit, saat pelaku berhasil diamankan oleh anggota pengajian.
"Saya bahkan awalnya tidak tahu mas, baru sadar ada penyerangan terhadap ustaz setelah ibu-ibu pengajian bawa pelaku ke pos saya. Sempat saya tanya-tanya, tapi jawaban melantur. Sepertinya ODGJ," paparnya.
Dari keterangan Jafar, pihak keamanan Masjid mengaku awalnya tidak menduga bahwa pelaku yang merupakan laki-laki tersebut, berniat melakukan penyerangan terhadap ustaz yang diketahui bernama ustaz Abu Syaid Chaniago.
Di mana saat datang ke area masjid, diketahui bahwa penyerang menggunakan pakaian rapi.
"Pelaku itu rapi saat datang, pakai jaket dan celana panjang. Kemudian dia bahkan sempat saya lihat ke arah area wudhu. Setelah itu saya gak tahu kalau langsung masuk ke dalam," terangnya.
Jafar menerangkan bahwa pelaku, telah diamankan ke pos tersebut.
Berita Terkait
-
Diduga Rusak Segel KPK, 3 Pramusaji Rumah Dinas Gubernur Riau Diperiksa
-
Geledah Dinas Pendidikan Riau, KPK Cari Jejak Bukti Korupsi di Balik Kasus Pemerasan Gubernur
-
Usai BPKAD, Giliran Dinas Pendidikan Riau Digeledah KPK, Dokumen Apa yang Dicari?
-
KPK Geledah Kantor Dinas PUPR Riau, Dokumen Pergeseran Anggaran Disita
-
KPK Klarifikasi, Tidak Ada Penggeledahan Mobil Plt Gubernur dan Sekda Riau
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik November 2025, Cocok Buat PUBG Mobile
-
Ratusan Hewan Ternak Warga Mati Disapu Awan Panas Gunung Semeru, Dampak Erupsi Makin Meluas
Terkini
-
Merasa Diganggu Terus-Menerus, Penjual Pecel Lele di Cileungsi Lampiaskan Dendam ke Anggota Ormas
-
Waspada! Kabupaten Bogor Juara 1 Daerah Paling Rawan Bencana se-Jawa Barat
-
4 Rekomendasi Sepeda Goes Kekinian untuk Bapak-Bapak Usia 40 Tahun: Tetap Hits dan Sehat
-
BRI Perkuat Ekosistem Emas Nasional lewat Bullion Services dan Transformasi Digital Pegadaian
-
Razia Pajak 3 Hari di Simpang Sentul Bogor: Siapa Belum Bayar Kena Cekal!