SuaraBogor.id - Tim polo air putra Jawa Barat (Jabar) mencetak sejarah di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua, Minggu (03/10/2021).
Di hadapan Gubernur Ridwan Kamil dan jajarannya, Tim Polo Air Putra Jabar berhasil mengalahkan tim DKI Jakarta dengan skor 8-5 sekaligus memastikan meraih medali emas di kolam renang Stadion Aquatik Kampung Harapan, Kabupaten Jayapura.
Dengan kemenangan pada pertandingan terakhir yang menggunakan sistem round robin tersebut, tim Jabar memuncaki klasemen akhir dengan 12 poin. Poin tersebut didapat setelah meraih empat kemenangan dari empat pertandingan yang dijalani.
Tiga kemenangan Jabar sebelumnya didapat setelah menaklukkan Papua 20-12, mengalahkan Jambi 19-3 dan menghempaskan Jawa Timur 22-12.
Baca Juga: Emas Pertama Kontingen Sulsel Dipersembahkan Atlet Muaythai
Momen sejarah yang dicatat oleh tim Jabar juga tambah istimewa karena diraih di hadapan Gubernur Jabar Ridwan Kamil bersama jajarannya.
Kedatangan orang nomor satu di Jabar ini bisa dikatakan sebagai penyuntik motivasi pada atlet.
"Di awal laga kami tertinggal sampai tiga gol, sangat berat buat kami. Tapi di kuarter selanjutnya pemain DKI emosinya labil, sehingga Jabar bisa menyusul," kata Pelatih Kepala Jawa Barat, Henry Marciano Raditya dalam keterangan resminya.
"Senang sekali ya karena Jabar terakhir merebut emas polo air putra pada PON pertama 1948. Terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu," katanya menambahkan.
Kekalahan dari Jabar jelas membuat di tim DKI Jakarta harus puas mendapatkan medali perak meski pada awalnya tim ibukota ini menjadi unggulan pada kejuaraan empat tahunan ini.
Baca Juga: Tekuk Maluku Utara 3-1, Jawa Barat Melaju ke Babak 6 Besar PON 2021
"Para pemain DKI sudah berusaha keras, bahkan kami sempat memimpin di kuarter-kuarter awal. Namun Jabar lebih dinaungi keberuntungan di PON XX Papua. Selamat untuk Jabar," kata Pelatih DKI, Dean Baldwin.
Sementara itu, tuan rumah Papua harus puas dengan medali perunggu setelah di pertandingan keempat menaklukkan Jambi dengan skor 20-17. Ini juga sejarah bagi Papua yang berhak mendapatkan perunggu untuk kali pertama di ajang polo air putra.
Pewarta : Bayu Kuncahyo
Berita Terkait
-
Beredar Surat Ajakan Prabowo Pilih Ridwan Kamil-Suswono, Timses RIDO Bilang Begini
-
Kerap Blunder saat Kampanye, Rocky Gerung Sebut RK Akan Kalah Meski Didukung Jokowi-Prabowo
-
Percaya Diri Jadi Gubernur Jakarta, Ridwan Kamil Mengaku Bukan Kaleng-kaleng
-
Raffi Ahmad Unggah Surat Dukungan Prabowo untuk Ridwan Kamil, Berujung Dihapus
-
Suapi Anak Angkat Pakai Mulut Alih-Alih Tangan, Etika Ridwan Kamil Tuai Pro Kontra
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Tim Kesehatan Hingga Ambulans Disiagakan Pemkab Bogor Jelang Pilkada
-
Atang-Annida Kerahkan 3.978 saksi Untuk Kawal Pilkada
-
Presiden Prabowo Bakal Mencoblos di TPS 08 Desa Bojongkoneng Bogor
-
Pemkab Bogor dan Bawaslu Copot APK Selama Masa Tenang
-
Mortir Sisa Perang Dunia ke II Ditemukan di Kali Ciluar Sukaraja Bogor