SuaraBogor.id - Baru-baru ini dunia maya dihebohkan dengan adanya video viral memperlihatkan, momen seorang kakek pemulung yang diduga dihakimi warga. Hal itu nampaknya mendapatkan perhatian dari Alissa Wahid.
Putri sulung dari Presiden Indonesia Abdurrahman Wahid ini turut menanggapi kaitan video penyiksaan kakek-kakek tersebut. Dia mengatakan, bahwa ingin mencari bapak-bapak baju merah dan hitam yang mengeplak kakek tersebut.
Hal itu diungkapkan Alissa Wahid pada akun Twitter pribadinya, yang dilihat Suarabogor.id, Kamis (28/10/2021).
"Ini di mana? Loudly crying faceLoudly crying face Kejadiannya seperti apa? Saya pengen cari bapak2 baju merah & hitam yg mengeplaki kakek ini. Kalaupun si kakek benar mencuri, tidak ada alasan melakukan kekerasan seperti ini. Apalagi kalau tidak bersalah," tulisnya.
Baca Juga: Uniknya Tema Pernikahan Doraemon, Pengantin Kenakan Pakaian Adat
Dikutip dari Suara.com, sebelumnya diberitakan, unggahan salah satu akun Instagram mencuri perhatian warganet. Bagaimana tidak, unggahan tersebut berisi momen seorang kakek pemulung yang diduga tengah dihakimi warga.
Video itu dibagikan oleh akun Instagram @kabarnegri pada Rabu (26/10/2021). Dalam waktu yang cukup singkat, video ini berhasil mengumpulkan ribuan views dari pengguna Instagram.
Cuplikan berdurasi 22 detik itu memperlihatkan kakek pemulung yang tengah duduk dikelilingi banyak warga. Di sana ada juga seorang pria yang terlihat memarahi kakek itu.
Beberapa detik kemudian, pria berkemeja batik itu nampak mendorong tubuh sang kakek hingga terhuyung. Orang di sekitar mereka pun mencoba menenangkan sosok pria itu.
Kakek pemulung dituduh mencuri dompet
Baca Juga: Viral Momen Ciuman Pertama Pengantin Saat Pemberkatan Bikin Ngakak: Pakai Negosiasi
Mengutip keterangan akun Instagram @kabarnegri, kakek pemulung itu dikerumuni warga karena dituding mencuri dompet. Peristiwa ini kabarnya terjadi di Majalengka, Jawa Barat.
Sayangnya, dalam video itu terlihat beberapa warga melakukan aksi main hakim sendiri terhadap kakek yang diketahui bernama Caslim itu. Hal tersebut membuat warga lain histeris.
"Seorang kakek pemulung kena fitnah warga/salah sasaran warga (dituduh mencuri dompet) dan akhirnya terjadilah main hakim sendiri ke kakek pemulung tersebut," bunyi caption akun itu.
Kakek Caslim terlihat sempat terlempar dari kursi setelah dipukul di bagian kepala oleh seorang warga. Dia pun menunjukkan mimik wajah kesakitan karena pukulan tersebut.
Komentar warganet
Postingan itu tentu saja mengundang banyak komentar dari warganet pengguna Instagram. Mereka ikut merasa geram menyaksikan kakek pemulung ini menjadi sasaran warga.
"Kakeknya nggak terbukti mencuri kan? Terus itu main gablok bisa digaplok ganti nggak? Gemez," kata warganet.
"Bukti video kekerasan yang mukulin auto gak bisa tidur nyenyak ini. Usut tuntas," sambung lainnya.
"Itu maksudnya yang nabok sambil ketawa apa sih? Kesel," celetuk warganet.
"Ini termasuk tindak kekerasan, mesti diusut," tutur yang lain.
"Nah yang kayak gini nih wajib dapet bantuan @ariefmuhammad @putrasiregar17 bukannya yang cuma buat beli skincare malah dikasih," tulis akun lain.
Berita Terkait
-
Viral Rizal Armada Tegur Pasangan Kekasih Bermesraan di Konsernya: Kalau Belum Nikah Jangan Dekat-Dekat!
-
Viral Pelayanan Ramah CS BRI untuk Nasabah Disabilitas, Tuai Pujian Publik
-
Nissa Sabyan dan Ayus Menikah dengan Mahar 200 Ribu, Video Lawas 'Gelay' Viral Lagi
-
Berhubungan Erat di Masa Lalu, Ini Bukti Kedekatan Anies dan Pramono Anung
-
Rumah Rp 25 Juta Ini Menarik Perhatian Joko Anwar, Siap Berantem Sama Netizen
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Disdukcapil Kabupaten Bogor Buka Lebih Banyak Slot Layanan, Masyarakat Diuntungkan
-
Dukung Penuh Paslon Rudy-Ade, Rachmat Yasin: Bogor Akan Semakin Berkembang
-
Atang-Annida Optimis Rebut Hati Warga Bogor
-
Pesta Bogor Hepi Sendi-Melli, Ribuan Relawan Siap Rebut Kemenangan di Pilkada
-
Inilah Kelebihan Samsung A35 dengan RAM 8 GB