SuaraBogor.id - Wali Kota Bogor, Bima Arya Sugiarto mengatakan, saat ini Kota Bogor kembali masusk ke PPKM level 1 yang sebelumnya sempat naik ke PPKM level 2.
Hal tersebut disebabkan muncul kembalinya kasus Covid-19 di Kota Bogor. Kini menjuelang Natal dan Tahun Baru Kota Hujan tersebut kembali ke PPKM level 1.
"Saya meminta kepada masyarakat agar tetap waspada dan menerapkan protokol kesehatan," katanya kepada wartawan, Rabu (15/12/2021).
Bima Arya menyebut, indikator penurunan level salah satunya membaiknya kasus harian Covid-19 di Kota Bogor. Pekan lalu Kota Bogor masuk PPKM Level 2, lantaran terjadinya kasus saat pembelajaran tatap muka (PTM).
Baca Juga: Rangkaian CSR, PT Honda Prospect Motor Revitalisasi Marka Jalan dan Rambu Lalin Bogor
"Kemarin itu naik karena ada kasus positif Covid-19 di sejumlah sekolah saat PTM. Tapi saat ini semuanya sudah sembuh, dan kasus Covid-19 sudah melandai," katanya.
Selain menurunnya kasus Covid-19, capaian vaksinasi Covid-19 juga menjadi salah satu faktor yang membuat Kota Bogor kembali masuk PPKM Level 1.
"Alhamdulillah vaksinasi Covid-19 di Kota Bogor sudah di atas 80 persen. Vaksinasi lansia juga di atas 50 persen. Makannya kita kembali ke PPKM Level 1 lagi," ujarnya.
Kendati kondisi Covid-19 di Kota Bogor terus membaik, Bima tetap mewanti-wanti agar masyarakat tidak lengah dan selalu waspada. Ia menyebut, seluruh aparat dan Forkompinda dalam posisi Siaga 1.
"Saya lihat kondisi Covid-19 menjelang akhir tahun ini membaik. Tapi tetep menjelang libur Nataru semua siaga 1. Jelang 24 Desember nanti, kami Forkopimda Kota Bogor akan monitor terus pergerakan warga termasuk arus masuk ke Kota Bogor," tukasnya.
Baca Juga: Wali Kota Bogor Bima Arya Resmi Diadukan GKI Yasmin ke Ombudsman RI Soal Tanah Hibah
Berita Terkait
-
Wamendagri Bima Tegaskan Komitmen Kemendagri Tingkatkan Partisipasi Pemilih pada Pilkada Serentak 2024
-
Wamendagri Bima Arya Tegaskan Infrastruktur Digital Harus Inklusif dan Berdampak Pada Kesejahteraan
-
Dalam Rakornas, Wamendagri Bima Arya Sebut Validitas Data Dukcapil Jadi Kunci Sukses Indonesia Emas 2045
-
Wamendagri Bima Arya Ajak Pemprov Gorontalo Jaga Stabilitas Politik dan Keamanan Jelang Pilkada Serentak 2024
-
Biar Warga Tenang Nyoblos, Kemendagri Proses Tanggal 27 November Jadi Hari Libur Nasional
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Inilah Kelebihan Samsung A35 dengan RAM 8 GB
-
Pemkab Bogor Akselerasi Penanganan Stunting dengan Data Digital
-
SIPD Bermasalah, Pemkab Bogor Minta Bantuan Pusat untuk Lancarkan Proyek Strategis
-
Perumda Air Pemkab Bogor Beri Diskon Spesial, Pelanggan Non-Aktif Bisa Kembali Nikmati Air Bersih Murah
-
Dapat Tiga Keluhan Utama di Dapil 5, Rudy Susmanto Janji Realisasikan Jika Terpilih Jadi Bupati Bogor