SuaraBogor.id - Kaesang Pangarep memberikan komentar bahagianya usai tim kebanggaan Solo yakni Persis Solo berhasil mengalahkan Martapura Dewa United dengan skor 2-1, pada laga semifinal Liga 2 di Stadion Pakansari Bogor, Jawa Barat.
Ungkapan Kaesang tersebut terlihat pada akun instagram pribadinya @kaesangp dengan unggahan sebuah video dirinya mengenakan baju Persis Solo dan sedang berdiri di stadion.
Dia mengatakan, bahwa komitmennya untuk Persis Solo liga 1 harga mati.
"Liga 1 sis," tulis Kaesang dalam unggahannya dikutip Suarabogor.id, Selasa (28/12/2021).
Baca Juga: Kemeriahan Putri Cantik Fabiano Beltrame Sambut Persis Solo Promosi ke Liga 1
Keberhasilan Persis Solo meraih kemenangan ini berkat gol yang dicetak Beto Goncalves dan Fabiano Beltrame, sedangkan gol Martapura Dewa United diciptakan Slamet Budiono.
Kemenangan ini membuat Persis Solo akan menantang Rans Cilegon FC di partai final Liga 2, sedangkan Martapura Dewa United akan berhadapan dengan PSIM Yogyakarta pada perebutan tempat ketiga untuk memperebutkan satu tiket promosi yang tersisa.
Pada awal babak pertama, Martapura Dewa United berhasil menciptakan gol cepat melalui Slamet Budiono di menit ke-1 usai menerima umpan dari Bhudiar Muhammad Riza yang membuat skor berubah menjadi 1-0.
Tertinggal satu gol, Persis Solo langsung merespon dengan melakukan tekanan ke lini pertahan Martapura Dewa United untuk bisa menyamakan kedudukan.
Gol yang dicari Persis Solo akhirnya hadir pada menit ke-8 ketika penyerang Beto Goncalves berhasil melewati beberapa pemain bertahan Martapura Dewa United sebelum akhirnya berhasil membobol gawang Rivky Mokodompit yang membuat skor kembali sama kuat 1-1.
Baca Juga: Rans Cilegon FC Promosi ke Liga 1, Raffi Ahmad: Nggak Nyangka, Saya Mau Nangis
Persis Solo berhasil berbalik unggul pada menit ke-27 ketika tendangan bebas dari Arapenta Lingka Poerba berhasil ditanduk oleh Fabiano Beltrame yang membuat skor berubah menjadi 2-1.
Di sisa waktu babak pertama, kedua tim bermain terbuka dan saling menyerang, namun baik Martapura Dewa United atau Persis Solo tidak bisa mencetak gol tambahan dan membuat skor 2-1 tetap bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, kedua tim kembali menerapkan permainan terbuka, namun Martapura Dewa United lebih menekan karena mencari gol penyeimbang.
Martapura Dewa United memiliki peluang ketika Herman Dzumafo Epandi berhasil melepaskan tembakan ke gawang Persis Solo, namun Harlan Suardi masih bisa mengantisipasi tendangan tersebut.
Selanjutnya Martapura Dewa United terus melakukan tekanan untuk mencari gol penyeimbang, namun masih belum peluang emas yang berubah menjadi gol.
Di sisa waktu babak kedua, Martapura Dewa United tidak mampu menyamakan kedudukan sehingga skor 2-1 untuk keunggulan Persis Solo tetap bertahan hingga peluit panjang berbunyi.
Berita Terkait
-
Hasil BRI Liga 1 Persib vs Borneo FC: Maung Bandung 5 Laga Tanpa Kalah
-
BRI Liga 1 Persebaya vs Persija: Macan Kemayoran Kena Comeback Bajul Ijo
-
Bojan Hodak Sebut Persib Bandung Terbebani 'Juara Bertahan', Ini Alasannya
-
Bigmatch Persebaya vs Persija: Tim Mana yang Punya Pemain Asing Lebih Baik?
-
Persib vs Borneo FC: Adu Tajam Tyronne del Pino Kontra Leo Gaucho
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Pemkab Bogor Akselerasi Penanganan Stunting dengan Data Digital
-
SIPD Bermasalah, Pemkab Bogor Minta Bantuan Pusat untuk Lancarkan Proyek Strategis
-
Perumda Air Pemkab Bogor Beri Diskon Spesial, Pelanggan Non-Aktif Bisa Kembali Nikmati Air Bersih Murah
-
Dapat Tiga Keluhan Utama di Dapil 5, Rudy Susmanto Janji Realisasikan Jika Terpilih Jadi Bupati Bogor
-
Soal TPS di Titik Rawan Bencana, Ini Kata KPU Kota Bogor