SuaraBogor.id - Pondasi penyanga jalan di Kampung Cimuncang RT02/04, Desa Mekarsari, Kecamatan Cikalongkulong, Kabupaten Cianjur longsor, akibatnya seorang santriwati meninggal dunia.
Berdasarkan informasi, peristiwa yang menewaskan korban Aura Reksa Amalia (12) itu terjadi saat saat hujan berintensitas tinggi mengguyur kawasan tersebut. Selasa (28/12/2021).
Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cianjur, Rudi Labis Wibowo mengatakan hujan deras dengan intensitas tinggi membuat pondasi penyangga jalan itu roboh.
"Peristiwa ambrolnya benteng penyangga jalan yang menimpa satu bangunan Pondok Pesantren Al-Ikhlas itu mengakibatkan satu orang santriwati meninggal dunia setelah tertimbun," ucapnya saat dihubungi SuaraBogor.id.
Baca Juga: BPBD Lebak Minta Warga Waspadai Hujan Lebat Disertai Angin Kencang
Personel gabungan, kata dia, terdiri BPBD, TNI-Polri, dibantu warga setempat masih melakukan evakuasi material bangunan pondok pesantren yang ambruk tertimpa benteng penyangga jalan yang ambrol akibat terjangan hujan berintensitas tinggi.
"Seorang anak perempuan, yang merupakan santriwati meninggal dunia tertimpa benteng penyangga jalan yang ambrol," katanya.
Rudi mengungkapkan, korban telah berhasil di evakuasi dan di bawa ke puskesmas setempat untuk dilakukan pemeriksaan.
"Korban telah dibawa ke rumah duka untuk selanjutnya di makamkan oleh pihak keluarga. Evakuasi korban, dilakukan personel gabungan dibantu warga setempat," jelasnya.
Ia menjelaskan, selain menimpa satu bangunan pondok pesantren, tambah Rudi, ambrolnya benteng penyangga jalan itu juga menyebabkan satu rumah milik warga terdampak.
Baca Juga: Santriwati Ponpes Ini Tewas Tertimpa Tembok Ambruk, BPBD Sebut Bukan Sebab Bencana
"Pemilik rumah, telah kita evakuasi juga ke tempat yang lebih aman. Mengingat intensitas hujan hingga saat ini masih sangat tinggi," ucapnya.
Berita Terkait
-
Dari Kontrakan ke Pesantren Megah: Perjalanan Inspiratif Ivan Gunawan
-
Tak Sengaja Jadi Berkah, Ivan Gunawan Cerita di Balik Pembangunan Pesantrennya
-
Ikut Terawang Nasib Rumah Tangga Ridwan Kamil, Rara Pawang Hujan: Saya Mohon Maaf
-
H+3 Lebaran: Mayoritas Kota Besar Diguyur Hujan Ringan Hingga Petir
-
Keselamatan Berkendara di Tengah Hujan saat Mudik, Mengapa Lampu Hazard Bukan Solusi yang Tepat?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
Terkini
-
Berkah Malam Jumat, 9 Amalan Dahsyat Raih Pahala Berlipat
-
Kronologi Tabrakan Beruntun di Cianjur: Elf Oleng Hantam 5 Kendaraan
-
Jangan Sampai Ketinggalan! Alfamart Tebar Promo Gila-gilaan di Weekdays
-
PKK Bogor Era Eva Marthiana: Fokus Ketahanan Pangan, Kesehatan dan Pendidikan Keluarga
-
Pesan Menohok Bupati Bogor untuk 3.676 ASN dan PPPK Baru: Jaga Marwah, Haramkan KKN!