SuaraBogor.id - Ketika musibah kebakaran terjadi, biasanya orang akan berkumpul dan berkerumun di sekitar lokasi peristiwa tersebut.
Sebagian ada yang membantu, ada pula yang hanya diam tertegun meyaksikan atau hanya nonton kejadian tersebut. Namun apa yang terjadi ketika di tengah musibah ada kejadian yang bikin gagal fokus?
Seperti dalam video viral yang diunggah oleh akun instagram @fakta.indo, Jum’at (7/1/2022). Dalam video tersebut terjadi sebuah peristiwa lucu dan unik, dimana ketika terjadi kebakaran, seseorang melemparkan sebuah ember ke seorang pria yang tengah asik menyaksikan kebakaran.
Niatnya ingin menolong, namun ember tersebut malah mengenai kepala seseorang. Peristiwa itu lantas memancing tawa orang yang menontonnya.
“Ember terlempar tepat dikepala seorang warga yang sedang asik menonton musibah kebakaran,” tulis akun @fakta.indo dalam postingannya,
Peristiwa itu terjadi ketika seorang pria melihat peristiwa kebakaran di lantai dua sebuah rumah. Ia memakai helm sebagai tanda untuk berjaga-jaga. Sementara warga lainnya berkerumun di bawah.
Pria itu terlihat serius memandangi kepulan asap yang berada di depan bangunan tempat ia berdiri. Namun tiba-tiba seseorang melempar sebuah ember dari arah bawah. Niatnya mungkin ingin menolong agar ember tersebut bisa digunakan mengisi air untuk memadamkan api.
Tapi ternyata ember besar tersebut malah mengenai kepala si pria yang di lantai dua tersebut. Sontak ia langsung berbalik kea rah kerumunan, sambil menunjukkan raut muka kesal.
“Hahahahah... ember kena pala.. kena pala.. hahahah,” ujar pria yang merekam peristiwa tersebut.
Baca Juga: Seorang Pria Terlihat Meninggal di Laut tapi Malah Buat Warga Emosi
Warga yang dari tadi berkerumun di bawah, hanya menunjuk-nunjuk seperti menjelaskan bahwa sebetulnya ember tersebut bukan ditujukan untuknya.
Masih terlihat adu mulut antara dirinya dan warga yang berkerumun dibawah, seolah masih tidak terima atas pelemparan ember besar tersebut.
Hingga Sabtu siang (8/1/2022) video tersebut sudah mendapatkan suka sebanyak 30 ribu kali dan dikomentari hamper 400 netizen.
“Gak ada akhlaq,wkwkwk,” ujar warganet @jepee16.
“Untung helmya pakai kepala,” ujar warganet lainnya @amie_zizou,
“Helm protection,” sahut warganet @hnflikhsan.
Berita Terkait
-
Wali Kota Bandung Instruksikan Seluruh Kecamatan Gelar Nobar Persib Bandung vs Persija Jakarta
-
Aktif Seharian? Ini 5 Sunscreen SPF 50 Pria Pelindung dari Sinar UV
-
Pria di Depok Tewas Ditusuk Saat Tertidur Pulas, Pelaku Teriak 'Gua Orang Lampung'
-
4 Rekomendasi Face Wash dan Shaving Foam 2 in 1, Solusi Double Cleanse Pria
-
6 Parfum Pria untuk Aktivitas Sehari-hari, Wangi Segar dan Tidak Menyengat!
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Jumat Kelabu di Bogor Selatan, Longsor Bonggol Bambu Timbun 2 Balita
-
Damkar Ciomas Bawa Mobil Tempur Cuma Buat Isi Kolam Renang Bocah yang Nangis Kejer
-
Damkar Bogor Gandeng Media Jadi Jembatan Edukasi Tanggap Bencana dan Bahaya Kebakaran
-
3 Rekomendasi Botol Minum Sepeda Terbaik 2026, Harga Mulai Rp50 Ribuan
-
BRI Salurkan Bonus dan Literasi Keuangan untuk Atlet SEA Games 2025