SuaraBogor.id - Anya Geraldine sukses memerankan karakter Lydia Danira dalam serial web fenomenal Layangan Putus. Artis 26 tahun tersebut berperan sebagai perebut laki orang alias pelakor.
Dikisahkah, Lydia menjalin hubungan terlarang dengan Aris (Reza Rahadian) di belakang istrinya, Kinan (Putri Marino). Peran Anya di serial web yang diadaptasi dari kisah nyata itu berhasil bikin geram penonton. Seperti apa penjelasan lengkapnya? Simak ulasan berikut.
Anya Geraldine sempat membagikan momen kebersamaan dengan Reza Rahadian di Instagram. Unggahan itu lantas membuat geram para penonton serial web Layangan Putus. Kata Anya, dirinya sengaja memanfaatkan momen itu demi promo serial web produksi MD Entertainment tersebut.
"Namanya kita memanfaatkan momentum kan (foto sama Reza)," kata Anya Geraldine melansir YouTube Kuy Entertainment pada Sabtu (8/1/22).
Baca Juga: 9 Artis Berpredikat Seksi Sepanjang Masa, Ada yang Berusia 51 Tahun
Padahal aslinya, foto tersebut sudah lama diabadikan oleh Anya Geraldine dan Reza Rahadian.
"Itu fotonya udah lama, habis syuting Layangan Putus terus habis itu aku ke Bali syuting Pretty Little Liars, ternyata ka Reza habis syuting itu lagi liburan, tiba-tiba ketemu. Terus 'ka Reza kita foto yuk mumpung lagi enggak di set'. Aku udah mikir aku save buat nanti materi promo."
Bicara soal akting, Anya Geraldine mengaku sangat dibantu oleh Reza Rahadian selama menjalani kegiatan syuting serial Layangan Putus. Namun, perempuan bernama asli Nur Amalina Hayati tersebut sering merasa minder dengan Reza yang sangat senior dalam dunia akting.
"Susah apa enggak? Justru dia itu sangat memudahkan, kalau lawan mainnya enak jadi membangkitkan kita juga, tapi kadang suka ada ngerasa kayak 'aduh udah cukup belum ya gue' paling itunya aja sih, dari diri sendirinya sih," tuturnya.
Berperan sebagai pelakor dalam serial web yang sempat viral pada 2019 itu, Anya Geraldine bersyukur lantaran belum pernah mendapat perlakuan tidak menyenangkan dari penonton secara langsung.
Baca Juga: Perankan Aris di Serial Layangan Putus, Reza Rahadian: Manipulatif Itu Lebih Jahat
"Untungnya sih belum (dapat perlakuan enggak enak dari penonton) karena ini kan viral-viralnya baru kan kayak sebulan dua bulan. Terus bulan-bulan kemarin itu baru keluar dari rumah sakit belum keluar-keluar rumah," ungkap Anya.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Dari Pop ke Dangdut: Transformasi Epik Anya Geraldine di Film Mendadak Dangdut!
-
Jonathan Frizzy Tersandung Masalah Hukum, Ririn Dwi Ariyanti Dicibir Kena Karma Pelakor
-
5 Pasangan Artis Go Public di Nikahan Sahabat, Viralnya Ngalahin yang Nikah
-
3 Pasangan Seleb Go Public di Nikahan Luna Maya, Ada Anya sampai Gisel!
-
6 Ucapan Haru Sahabat Artis untuk Pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier
Terpopuler
- Duet Elkan Baggott dan Jay Idzes, Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs China
- 27 Kode Redeem FF Terbaru 17 Mei: Klaim Diamond, Token, dan Skin Cobra MP40
- Penampilan Syahrini di Cannes Mengejutkan, Dianggap Berbeda dengan yang di Instagram
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- Ditegur Dudung Abdurachman, Hercules Akhirnya Minta Maaf ke Gatot Nurmatyo dan Yayat Sudrajat
Pilihan
-
PSSI Bongkar Alasan Tak Panggil Elkan Baggott meski Sudah Sampai di Bali
-
Kurator Didesak Penuhi Hak Karyawan PT Sritex, Tagihan Pembayaran Capai Rp 337 Miliar
-
Menelisik Kinerja Emiten Kongsian Aguan dan Salim
-
Mudah Ditebak, Ini Prediksi Starting XI Timnas Indonesia vs China
-
Muhammadiyah dan BSI Rujuk?
Terkini
-
Ada Kejutan Saldo Gratis di Link DANA Kaget Hari Ini
-
Penyebab Sungai di Bogor Berubah Warna Akhirnya Terungkap
-
Pilot Project Program Pemberdayaan Sosial Hingga Rehabilitasi Kecanduan Judol
-
Selamat Jalan Mahfud! Senyum dan Tarian Pengatur Jalan Bogor Kini Tinggal Kenangan
-
Simpang Pakansari Bakal Bebas Macet?