SuaraBogor.id - Satgas Covid-19 Kota Bogor mengevaluasi peningkatan level 1 menjadi level 2 belakangan ini. Karena peningkatan level ini perlu dilakukan pembatasan untuk mengurangi mobilitas pada malam hari di Kota Bogor dengan pemberlakukan ganjil genap (Gage).
Semalam Satuan Lalu Lintas atau Satlantas Polresta Bogor Kota memberlakukan penutupan 8 titik di Kota Bogor seperti SP. Irama Nusantara (Jembatan Merah), SPBU Veteran, Sp. Im Batutulis, Bundaran Air Mancur, RM Aki Pajajaran, SP. Baranangsiang dan dua kawasan lainnya pada pukul 22.00 WIB.
Kapolresta Bogor Kota, Kombes Pol Sudarto Purnomo Condro menjelaskan pemberlakuan jam operasional malam hari di Kota Bogor mulai pukul 22.00 WIB.
“Sesuai dengan ketentuan, maka pada pukul 21.00 WIB maka semua sentra kuliner dsb sudah ditutup. Kecuali yang buka pada malam hari bisa sampai dengan pukul 00.00 WIB,” kata Susatyo, Jumat (21/1/2022) malam.
Saat Kota Bogor berada di level 1 Susatyo mengatakan, masyarakat Bogor merasakan kelonggaran aturan di berbagai kegiatan dan saat ini Bogor kembali memasuki level 2 sehingga perlu di berlakukan lagi pembatasan dan pengurangan mobilitas.
“Saat kemarin masyarakat Kota Bogor pada level 1 merasakan dengan berbagai kelonggaran, saat ini kami perlu membiasakan kembali mengurangi mobilitas dan menjahui kerumunan,” ungkapnya.
“Dan malam hari ini terdapat 8 titik pada ruas protokol Jalan Pajajaran dan SSA mulai kami lakukan penutupan. Mengingat ruas jalan ini menjadi crossed antar kecamatan di Kota Bogor,” tuturnya.
Seluruh kendaraan pribadi yang tidak sesuai nomor ganjil-genap akan diputar balik. Tentunya hal tersebut tidak berlaku untuk beberapa kendaraan seperti Damkar, Ambulance/ mobil jenazah, tenaga kesehatan, kendaraan dinas TNI/Polri, angkutan umum, angkutan online, angkutan logistik/ sembako, masyarakat yang akan melaksanakan vaksinasi, dan kondisi darurat lainnya.
“Penerapan ini situasional. Kita lihat bila terlihat tidak terlalu banyak kerumunan dipusat kota, maka pemabatasan mobilitas pada malam hari akan kami hentikan,” tegasnya
Baca Juga: Rumpin dan Leuwiliang Jadi Kandidat Terkuat Ibu Kota Bogor Barat, Tanggapan Jaro Ade Tak Terduga
Pada hari ini Sabtu (22/1/2022) dan minggu nanti sat lantas kota Bogor akan menerapkan ganjil genap guna mengurangi mobilitas masyarakat yang ingin berkunjung ke Kebun Raya Bogor (KRB) dan sekitarnya.
“Pada Sabtu dan minggu kami juga akan memberlakukan ganiil genal untuk mengurangi kepadatan maupun kerumunan menuju tempat wisata KRB,” pungkasnya.
Kontributor : Devina Maranti
Berita Terkait
-
3 Rekomendasi Lokasi Rumah di Bogor untuk Kisaran Harga Mulai 400 Jutaan
-
Viral! Habib Palsu di Bogor Peras Sarung Santri, Endingnya Malah Dibawa Pulang Keluarga
-
Mengaku Habib dan Minta Paksa Sarung Santri, Pria 53 Tahun di Bogor Diamankan Warga
-
Agak Laen! Ngaku-ngaku Habib, Pria Ini Minta Paksa 3 Sarung Milik Santri Ponpes, Buat Apa?
-
Jadwal Ganjil Genap: 26 Ruas Jalan di DKI Jakarta, 14 Titik, Sesi Pagi dan Sore Hari Ini
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
Terkini
-
Tragedi Buanajaya dan Ancaman di Jembatan Cimapag: 4 Fakta Krusial Ini Mendesak untuk Diketahui
-
Jasinga Siap Jadi Pusat Ekonomi Baru! KRL Direncanakan Merambah 2 Rute Sekaligus
-
411 Lubang Tambang Ilegal Ditemukan di Gunung Halimun Salak, Operasi Penindakan Makan Korban
-
Akses Vital Tiga RT Terisolasi: Warga Buana Jaya Nantikan Jembatan Cimapag, Pangkas Waktu Tempuh
-
Tragedi di Tengah Sawah Bogor: 2 Remaja Tewas Seketika Disambar Petir Saat Berteduh