SuaraBogor.id - Pelatih Persikabo Bogor Liestiadi mengatakan timnya enggan kehilangan poin ketika menghadapi Arema FC pada pekan ke-33 Liga 1 Indonesia di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Bali, Kamis (24/3/2022).
Berbicara pada sesi konferensi pers virtual, Rabu, Liestiadi mengatakan Persikabo memiliki target untuk mengamankan setidaknya satu poin pada pertandingan melawan Arema.
"Untuk melawan Arema sendiri, seperti kita ketahui pada putaran pertama kita berakhir seri, mudah-mudahan juga kita tidak kehilangan poin, minimal seri," ujar Liestiadi.
Menurutnya, Arema adalah tim papan atas yang diperkuat oleh banyak pemain bagus dan harus diwaspadai meski dalam lima pertandingan terakhir menuai hasil yang kurang maksimal.
Baca Juga: Masih Ada Dua Laga Sisa, Pelatih Borneo FC Ingatkan Pemain Jangan Pikirkan Kampung Halaman
"Arema adalah tim papan atas yang diperkuat banyak pemain bagus, walaupun mereka dalam lima pertandingan terakhir menuai hasil yang kurang maksimal, tapi tetap kekuatan Arema harus diwaspadai," terang Liestiadi.
Soal persiapan jelang pertandingan, pelatih kelahiran Medan itu mengatakan Persikabo menjalani rutinitas seperti biasa dan ada satu hari latihan ekstra.
Selain itu, Liestiadi mengatakan ada tim medis Persikabo mengabarkan beberapa pemain yang diragukan tampil pada pertandingan ini, namun ia akan menunggu dan berharap beberapa pemainnya itu bisa memperkuat tim di laga menghadapi Arema.
"Persiapannya seperti biasa rutinitas kita menjalankan pertandingan kemarin kita ada latihan ekstra satu hari karena libur kita memang ada empat hari ini, hari ini kita ot (official training)," jelas Liestiadi.
"Untuk pemain sampai sekarang ada laporan dari tim medis, beberapa yang diragukan untuk turun, tentu ini akan mengurangi kekuatan kita, tapi kita akan cek sampai ot nanti, mudah-mudahan pemain tersebut bisa memperkuat tim kita," sambungnya. [ANTARA]
Baca Juga: Tira Persikabo vs Arema FC, Eduardo Almeida Pasang Target Tinggi di Stadion Kompyang Sujana
Berita Terkait
-
Jadwal Persib Kontra Bali United Resmi Ditunda
-
Hasil BRI Liga 1: Arema Sikat MU dalam Drama 6 Gol, Malut Hancurkan Persis Solo 3-0
-
Arema FC dalam Momentum Positif, Pelatih Joel Cornelli Siapkan Program Baru
-
Tiga Klub Indonesia Terseret Sponsor Rumah Judi, Salah Satunya Berakhir Ngenes
-
Hasil BRI Liga 1: Arema FC Menang 3-1 atas Barito Putera
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
-
Nyawa Masyarakat Adat Paser Melayang, Massa Demo Minta Pj Gubernur dan Kapolda Kaltim Dicopot
Terkini
-
SIPD Bermasalah, Pemkab Bogor Minta Bantuan Pusat untuk Lancarkan Proyek Strategis
-
Perumda Air Pemkab Bogor Beri Diskon Spesial, Pelanggan Non-Aktif Bisa Kembali Nikmati Air Bersih Murah
-
Dapat Tiga Keluhan Utama di Dapil 5, Rudy Susmanto Janji Realisasikan Jika Terpilih Jadi Bupati Bogor
-
Soal TPS di Titik Rawan Bencana, Ini Kata KPU Kota Bogor
-
Fakta Baru Pembunuhan Sadis di Pamijahan Bogor: Motif Uang Gadai Motor di Facebook