SuaraBogor.id - Manajer Thailand, Madam Pang memberikan komentar terkait persiapannya jelang menghadapi Timnas Indonesia U-23, pada laga semifinal SEA Games 2021.
Dia menyebutkan, bahwa untuk saat ini Egy Maulana dan kawan-kawan sangat menakutkan, dibandingkan dengan laga Final AFF Suzuki Cup.
Untuk diketahui, Timnas Indonesia U-23 bakal menghadapi Thailad di SEA Games 2021 di Stadion Thien Truong, Vietnam, Kamis, 19 Mei 2022.
“Saya harus katakan Timnas Indonesia U-23 sangat menakutkan,” kata Madam Pang dilansir Suara.com dari Siam Sport, Selasa, 17 Mei 2022.
Baca Juga: Jelang Lawan Timnas Indonesia U-23 di Semifinal SEA Games 2021, Skuat Thailand Ditimpa Kabar Buruk
Bahkan, saat kalah dari Vietnam 0-3 dalam laga perdana Grup A, Madam Pang merasa Timnas Indonesia U-23 belum mengeluarkan kemampuan terbaiknya. Kini, skuad Merah Putih sudah lengkap dan berbahaya buat Thailand.
“Ketika kalah dari Vietnam di pertandingan pertama itu karena pemain mereka belum lengkap,” imbuhnya.
“Tapi setelah tim mereka lengkap, mereka tampil bagus hingga melangkah ke babak semifinal. Ini akan jadi pertandingan yang berat,” ujar Madam Pang lagi.
Meski demikian, ia merasa timnya lebih diuntungkan. Sebab, mereka tidak harus berpindah stadion sehingga adaptasi sudah bagus, berbeda dengan Timnas Indonesia U-23.
“Hal bagusnya adalah kami bisa terus bermain di stadion yang sama. Kami tidak harus pergi ke stadion lain hingga bisa mempengaruhi kondisi fisik atlet,” pungkasnya.
Baca Juga: Publilk Thailand Ketar-ketir Tunggu Kabar Elkan Baggott Gabung ke Timnas Indonesia U-23 atau Tidak?
Seperti diketahui kedua tim akan berhadapan pada babak empat besar setelah Thailand memastikan diri sebagai juara Grup B usai mengalahkan Laos 1-0 dalam laga terakhirnya di babak penyisihan.
Berita Terkait
-
Berada dalam Satu Tim, 3 Nama Ini Bisa Dinaturalisasi dan Bela Timnas U-23
-
Tak Akui Timnas Indonesia, Pelatih Malaysia Sebut Vietnam Tim Terbaik ASEAN
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Dokumen Naturalisasi Siap, Pemain Keturunan Bandung Debut di Piala AFF U-23 2025?
-
Indonesia Tuan Rumah AFF Cup U-23 2025, Jadi Peluang Kembali Raih Juara?
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Sinergi BRI dan Usaha Lokal Dorong Ekspor Perhiasan Batu Alam Indonesia
-
Berkah Malam Jumat, 9 Amalan Dahsyat Raih Pahala Berlipat
-
Kronologi Tabrakan Beruntun di Cianjur: Elf Oleng Hantam 5 Kendaraan
-
Jangan Sampai Ketinggalan! Alfamart Tebar Promo Gila-gilaan di Weekdays
-
PKK Bogor Era Eva Marthiana: Fokus Ketahanan Pangan, Kesehatan dan Pendidikan Keluarga