SuaraBogor.id - Timnas Indonesia berhasil meraih kemenangan 2-1 atas Kuwait di pertandingan pertama babak kualifikasi Piala Asia 2023 Grup A. Kemenangan ini tidak hanya disambut suka cita pencinta publik nasional namun juga media negeri tetangga, Vietnam.
Salah satu media Vietnam, Thethao247 seperti dikutip Suara Bogor menyebut bahwa bahwa Indonesia meraih kemenangan alot di pertandingan pertama mereka melawan Kuwait.
"Timnas Indonesia meraih kemenangan alot atas Kuwait pada laga pembuka grup A babak kualifikasi ketiga Piala Asia 2023," tulis media Vietnam tersebut.
Pada ulasannya, mereka menyebut bahwa Kuwait sebagai tuan rumah di awal babak pertama mampu tampil mendominasi permainan.
Baca Juga: Klasemen Kualifikasi Piala Asia 2023 usai Timnas Indonesia Gilas Kuwait 2-1
"Namun, tim Indonesia secara bertahap mulai mampu menguasai pertandingan. Pada menit ke-18 mereka mampu menciptakan peluang dari kerjasama apik yang diselesaikan sepakan dari Marc Klok," papar Thethao247.
Indonesia kebobolan terlebih dahulu pada menit ke-40. Berawal dari skema serangan dari sisi kiri permainan Indonesia, bola crossing berhasil disundul oleh Yousef Alsulaiman. 1-0 Kuwait memimpin.
Namun di akhir babak pertama, Indonesia mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 setelah mendapat hadiah penalti. Aksi Rahmat Irianto di area terlarang dilanggar pemain Kuwait.
Marc Klok yang jadi algojo sukses membobol gawang Rasheid Aldousari. Pertandingan pertama pun berakhir dengan skor 1-1.
Pada babak kedua, Timnas Indonesia langsung menggebrak pertahanan tuan rumah. Hasilnya pada menit ke-47, Rahmat Irianto mampu mencetak gol kedua timnas.
Gol Rahmat Irianto berawal dari pergerakan pemain pengganti, Witan Sulaeman yang mengacak-acak pertahanan Kuwait. 2-1 Indonesia memimpin.
Setelah meraih kemenangan 2-1 atas Kuwait, skuat Merah Putih akan melanjukan pertandingan melawan Nepal. Setelah itu akan melawan Yordania.
Berita Terkait
-
Masuk Cadangan Marselino Ferdinan Dinanti Debut di Oxford United vs Middlesbrough Malam Ini
-
Masuk Cadangan, Marselino Ferdinan Dinanti Debut di Oxford United vs Middlesbrough Malam Ini
-
Perbandingan Ranking FIFA Indonesia vs Malaysia, Tetangga Semakin Tertinggal
-
Rafael Struick Dilepas Brisbane Roar Untuk ASEAN Championship, Tapi Bila Begini Kondisinya
-
Momen Calvon Verdonk Jadi Tukang Gali Tanah, Netizen Ngakak
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Disdukcapil Kabupaten Bogor Buka Lebih Banyak Slot Layanan, Masyarakat Diuntungkan
-
Dukung Penuh Paslon Rudy-Ade, Rachmat Yasin: Bogor Akan Semakin Berkembang
-
Atang-Annida Optimis Rebut Hati Warga Bogor
-
Pesta Bogor Hepi Sendi-Melli, Ribuan Relawan Siap Rebut Kemenangan di Pilkada
-
Inilah Kelebihan Samsung A35 dengan RAM 8 GB