SuaraBogor.id - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mengatakan bahwa jasad putera sulungnya, Emmeril Kahn Mumtaz atau Eril masih dalam keadaan utuh saat ditemukan oleh pihak kepolisian Bern, Swiss.
"Alhamdulillah ya Allah," tulis Ridwan Kamil. "Akhirnya, Engkau memberikan kesempatan saya untuk kembali memeluk, membelai dan memandikan anak saya sesuai syariat Islam, juga mengadzankan dengan sempurna di telinganya persis seperti saat Eril lahir,"
Ridwan Kamil di pemberitahuan yang disampaikan di akun Instagram miliknya juga mengatakan bahwa jasad Eril masih dalam keadaan utuh dan juga wangi.
"dan MASYA ALLAH, Walau sudah lewat 14 hari, jasadnya masih utuh lengkap tidak kurang satu apapun, wajah rapih menengok ke kanan dan saya bersaksi, jasad Eril wangi seperti wangi daun eucalyptus"
Baca Juga: Terpopuler: Pesantren Khilafatul Muslimin Didatangi Polisi, Hak Eril sebagai Muslim Terpenuhi
Ridwan Kamil mengatakan bahwa mukjizat kecil ini sangat disyukuri oleh pihak keluarga.
"Maha Besar Allah, atas ijinMu, selama 14 hari sungai Aare benar-benar melindungi dan mensucikan jasadnya dari marabahaya,"
"Hai Eril, saatnya kamu pulang ke tanah air, untuk menghaturkan terima kasih kepada jutaan yang mendoakanmu,"
Sebelumnya, pihak kepolisian Bern, Swiss melalui laman resmi mereka, mengumumkan penemuan jasad pria yang teridentifikasi sebagai sebagai anak Ridwan Kamil, Emmiril Kahn Mumtadz alis Eril.
"Pada Rabu pagi, seorang pria tak bernyawa dievakuasi dari Bendungan Engehalde, Bern, Swiss. Almarhum merupakan WNI yang mengalami kecelakaan di Kawasan Aare pada 26 Mei 2022," bunyi pernyataan resmi kepolisian Bern.
Baca Juga: Penemuan Jasad Eril Diungkap Ridwan Kamil Sebagai Mukjizat Kecil yang Sangat Disyukuri
"Pada Rabu, 8 Juni 2022, sesaat sebelum pukul 06:50 waktu setempat, polisi wilayah Bern mendapat laporan bahwa seorang pria tak bernyawa tergeletak di air Bendungan Engehalde," tulis pernyataan resmi polisi Bern.
- 1
- 2
Berita Terkait
Tag
- # Anak Ridwan Kamil
- # Anak Ridwan Kamil Hilang
- # Anak Ridwan Kamil terseret arus
- # Eril anak Ridwan Kamil
- # anak ridwan kamil ditemukan
- # Emmeril Kahn Mumtadz ditemukan
- # Emmeril Kahn Mumtadz meninggal
- # Emmeril Kahn Mumtadz meninggal dunia
- # Jasad Emmeril Kahn Mumtadz
- # jenazah Emmeril Kahn Mumtadz
- # Ridwan Kamil
Terpopuler
- Duet Elkan Baggott dan Jay Idzes, Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs China
- 27 Kode Redeem FF Terbaru 17 Mei: Klaim Diamond, Token, dan Skin Cobra MP40
- Penampilan Syahrini di Cannes Mengejutkan, Dianggap Berbeda dengan yang di Instagram
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- Ditegur Dudung Abdurachman, Hercules Akhirnya Minta Maaf ke Gatot Nurmatyo dan Yayat Sudrajat
Pilihan
-
Ada Demo Besar Ojol, Gojek Pastikan Aplikasi Beroperasi Normal
-
Segera Ambil Link DANA Kaget, Tambahan Uang Belanja dan Bayar Langganan
-
Alih-alih ke Eropa, Ramadhan Sananta Malah Gabung Klub Brunei Darussalam
-
PSSI Bongkar Alasan Tak Panggil Elkan Baggott meski Sudah Sampai di Bali
-
Kurator Didesak Penuhi Hak Karyawan PT Sritex, Tagihan Pembayaran Capai Rp 337 Miliar
Terkini
-
Klaim 5 Link DANA Kaget Selasa 20 Mei 2025, Dijamin Cuan Bagi yang Tercepat!
-
Ada Kejutan Saldo Gratis di Link DANA Kaget Hari Ini
-
Penyebab Sungai di Bogor Berubah Warna Akhirnya Terungkap
-
Pilot Project Program Pemberdayaan Sosial Hingga Rehabilitasi Kecanduan Judol
-
Selamat Jalan Mahfud! Senyum dan Tarian Pengatur Jalan Bogor Kini Tinggal Kenangan