SuaraBogor.id - Front Persaudaraan Islam Kabupaten Cianjur, akan menggelar syukuran. Sykuran tersebur dilakukan setelah bebasnya Habib Rizieq Shihab.
Ketua Front Persaudaraan Islam Kabupaten Cianjur Habib Hud Alaydrus mengatakan, selain syukuran jajarannya juga akan bersilaturahmi ke kediaman Habib Rizieq Shihab.
"Syukuran akan digelar dalam waktu dekat di Cianjur. Sementara, terkait silaturahmi ke kediaman beliau kami masih menunggu arahan dari pusat. Karena, dikhawatirkan menimbulkan kerumunan lagi yang akan berdampak kepada Habib Rizieq," katanya pada wartawan, Rabu (20/7/2022).
Hingga sejauh ini, kata dia, Front Persaudaraan Islam di Cianjur sudah berjalan di Cianjur dan berkembang karena diterima baik masyarakat Cianjur.
"Jadi setelah FPI bubar sesuai dengan arahan beliau agar membentuk organisasi baru, maka terbentuklah Front Persaudaraan Islam di Cianjur, sudah berjalan dua tahun dan diterima baik masyarakat," ucapnya.
Habib Hud mengatakan, bentuk syukuran yang akan digelar di Cianjur akan dilaksanakan oleh semua anggota Front Persaudaraan Islam.
"Pasti akan menggelar syukuran di Cianjur, banyak anggota yang masih tergabung dalam Front Persaudaraan Islam di Cianjur," ujarnya.
Sekedar untuk diketahui, Habib Rizieq Shihab mendapatkan pembebasan bersyarat pada 20 Juli 2022. Habib Rizieq ditahan sejak 12 Desember 2020. Habib Rizieq baru dinyatakan bebas murni pada, 10 Juni 2024.
Namun, berkat remisi 2 bulan yang didapatnya. Kini, Habib Rizieq Shihab pun bisa bebas lebih awal karena mendapat Pembebasan bersyarat pada Rabu (20/7/2022).
Kontributor : Fauzi Noviandi
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Jumat Kelabu di Bogor Selatan, Longsor Bonggol Bambu Timbun 2 Balita
-
Damkar Ciomas Bawa Mobil Tempur Cuma Buat Isi Kolam Renang Bocah yang Nangis Kejer
-
Damkar Bogor Gandeng Media Jadi Jembatan Edukasi Tanggap Bencana dan Bahaya Kebakaran
-
3 Rekomendasi Botol Minum Sepeda Terbaik 2026, Harga Mulai Rp50 Ribuan
-
BRI Salurkan Bonus dan Literasi Keuangan untuk Atlet SEA Games 2025