SuaraBogor.id - Pelatih tim nasional U-19 Indonesia Shin Tae-yong sudah mengajukan pemain keturunan Indonesia yang bermain di luar negeri, untuk Piala Dunia U-20 2023.
Sebelumnya, ada tiga pemain keturunan Indonesia dari Belanda yang sempat mengikuti pemusatan latihan (TC) timnas U-19 adalah Kai Boham, Jim Croque dan Max Christoffel.
"Saya mengajukan (nama-nama pemain itu) hari ini. Pak Ketua Umum PSSI sudah mengatakan akan membantu prosesnya semakin cepat," kata Shin, mengutip dari Antara.
Namun Shin menganggap performa mereka belum layak sehingga kemungkinan pemain keturunan yang baru diajukan oleh pelatih asal Korea Selatan itu kepada PSSI adalah pemain baru.
Namun, untuk timnas senior, saat ini sudah ada dua pemain yang proses naturalisasinya sudah mendekati akhir, yakni Jordi Amat dan Sandy Walsh.
Pewarganegaraan Jordi dari Spanyol dan Sandy dari Belanda sudah disepakati oleh Komisi III DPR RI pada Senin (29/8).
Jika DPR telah memberikan persetujuan, maka berkas pewarganegaraan mereka diteruskan kepada Kementerian Sekretariat Negara untuk dilanjutkan kepada Presiden Joko Widodo yang nantinya menerbitkan Keputusan Presiden.
Jordi dan Sandy ditargetkan tampil pada laga persahabatan FIFA melawan Curacao pada 24 dan 27 September 2022.
Sementara berkas naturalisasi satu pemain lain, yakni Shayne Pattynama dari Belanda masih berada di Kemensetneg, belum diajukan ke DPR.
Baca Juga: PSSI Agendakan Tiga Partai Uji Coba untuk Timnas Indonesia U-19
Untuk perkembangan itu, Shin berterima kasih kepada PSSI, pemerintah Indonesia dan semua pihak yang terlibat.
"Semuanya sangat lancar sampai hari ini," kata Shin.
Piala Dunia U-20 2023 digelar di Indonesia pada 20 Mei-11 Juni dan diikuti 24 negara, termasuk Indonesia sebagai tuan rumah. [Antara]
Berita Terkait
-
PSSI Agendakan Tiga Partai Uji Coba untuk Timnas Indonesia U-19
-
4 September 2022, Pemain Persija dan Persebaya Wajib Gabung Skuad Timnas U-19
-
Shin Tae-yong Sodorkan Nama-nama Pemain Keturunan untuk Piala Dunia U-20 2023
-
Netizen Klaim Yakob Sayuri Layak Mendapat Panggilan Timnas Indonesia
-
Shin Tae-yong Tidak Tertarik Panggil Pemain Timnas Indonesia U-16 untuk Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, Ini Alasannya
Terpopuler
- RESMI! PSSI Tolak Pemain Keturunan ini Bela Timnas Indonesia di Ronde 4
- 5 Sepatu Adidas Terbaik 2025: Ikonik, Wajib Dimiliki
- 41 Kode Redeem FF Max Terbaru 22 Juli: Klaim Skin Evo dan Bundle Squid Game
- Rp6 Juta Dapat Motor BeAT Bekas Tahun Berapa? Ini Rekomendasinya!
- 47 Kode Redeem FF Terbaru 22 Juli: Ada Skin SG, Reward Squid Game, dan Diamond
Pilihan
-
Jelang Ronde Keempat, Kluivert Justru Dikabarkan Gabung Olympique Lyon
-
Ekslusif: Melihat dari Dekat Aksi Mohamed Salah dkk di Kai Tak Stadium Hong Kong
-
4 Rekomendasi Mobil Bekas 20 Jutaan, Aura Jadul dengan Kegagahan di Jalanan
-
Terseret Dugaan Ijazah Palsu Jokowi, Kepala SMAN 6 Solo: Saya Paling Lama Diperiksa
-
Celah Kalahkan Thailand Tipis, Gerald Vanenburg Siapkan Senjata Rahasia
Terkini
-
Modal HP Doang! 3 Aplikasi Edit Video Terbaik Bikin Konten Kamu Naik Kelas
-
Jalan yang Ditinggalkan 79 Tahun Akhirnya Tersentuh! Bupati Bogor Rela Pangkas Anggaran
-
Penampakan 130 Lapak PKL Cisarua Bogor Dibongkar
-
Penyebar Hoaks Video Mesum di Stadion Pakansari Dipertemukan dengan Pemeran Asli
-
Kuliner Kurma Naik Kelas, Omzet Melonjak Lewat Dukungan Rumah BUMN BRI