SuaraBogor.id - Memasuki akhir pekan volume kendaraan arus lalu lintas di kawasan Puncak - Ciloto Kabupaten Cianjur mengalami kepadatan.
Berdasarkan pantauan di lapangan, Jalan Raya Cipanas - Puncak mulai dipadati kendaraan roda empat maupun roda dua sejak sekira pukul 10.00 WIB, Sabtu (8/10/2022).
Selain itu, kendaraan yang memadati kawasan wisata Puncak, Bogor didominasi kendaraan dari Jabodetabek.
Kanit Turjawali Satlantas Polres Cianjur, Ipda Akhmad Afandi mengatakan, jajarannya melakukan sejumlah rekayasa lalu lintas untuk mengurai kepadatan di kawasan wisata Puncak dengan menerapkan sistem Ganjil Genap (GaGe).
"Saat ini antrian kendaraan dari arah Cianjur menuju Bogor dan Jakarta sudah sampai di seputaran persimpangan Kebun Raya Cibodas. Kita berlakukan ganjil genap dan siapkan tim pengurai agar kepadatan kendaraan tidak begitu panjang," katanya pada wartawan, Sabtu (8/10/2022).
Kata Akhmad, pemberlakuan ganjil genap dilakukan di seputaran Pos Traffic Manajemen Center (TMC) Satlantas Polres Cianjur, Jalan Ir H Djuanda yang mengarah ke Puncak.
"Bagi kendaraan yang terjaring ganjil genap kita arahkan untuk menggunakan jalur alternatif Jonggol ataupun Sukabumi," jelasnya.
Menurutnya, peningkatan volume arus lalulintas tersebut terjadi karena memasuki akhir pekan serta bertepatan dalam rangka memperingati Maulid Nabi SAW.
"Memang, libur panjang akhir pekan ini terjadi peningkatan kendaraan dibandingkan akhir pekan biasa," ujarnya.
Lebih lanjut, pihaknya meminta pengendara mobil dan motor mewaspadai sejumlah titik kemacetan di antaranya persimpangan Hanjawar, pertigaan Kebun Raya Cibodas, Pasar Cipanas dan Persimpangan Pacet.
"Kini tengah diberlakukan sistem satu arah dari Cianjur menuju Bogor dan Jakarta. Sesuaikan jadwal buka tutup arus agar tidak sampai menunggu di jalur," ujarnya.
Kontributor : Fauzi Noviandi
Berita Terkait
-
Detik-detik Puting Beliung di Bogor Terbangkan Sayap Pesawat 300 Meter hingga Timpa Rumah Warga
-
Ini Jalur Alternatif Puncak Naik Motor Hindari Car Free Night, Bebas Macet di Malam Tahun Baru
-
Malam Tahun Baru 2026 Jalur Puncak Berlaku Car Free Night, Cek Jadwal Penyekatannya di Sini
-
Kejari Bogor Bidik Tambang Emas Ilegal, Isu Dugaan 'Beking' Aparat di Gunung Guruh Kian Santer
-
Kejari Bogor Musnahkan 5 Kilogram Keripik Pisang Bercampur Narkotika
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
Terkini
-
4 Fakta ETLE Flyover Cibinong yang Wajib Kamu Tahu Biar Gak Dapat Surat Cinta
-
Mulai Hari Ini Kamera ETLE Flyover Cibinong Resmi Berlaku, Melanggar Langsung Tercapture!
-
Pemkab Bogor Boyong Kantor Dinas ke Mall! Simak 3 Fakta Unik Reformasi Birokrasi Ala Rudy Susmanto
-
Gak Perlu Macet ke Puncak Atas! Ini 4 Spot Wisata Alam & Staycation Hits di Ciawi Bogor
-
3 Rekomendasi Gear Set Sepeda Terbaik 2026 Mulai Rp100 Ribuan, Wajib Upgrade!