Scroll untuk membaca artikel
Hairul Alwan
Minggu, 09 Oktober 2022 | 13:47 WIB
Foto Habib Rizieq Shihab [Foto: Antara]

SuaraBogor.id - Anies Baswedan yang balum lama ini dideklarasikan sebagai calon presiden alias capres dari Partai Nasdem mendapat doa dari Habib Rizieq Shihab (HRS).

Habib Rizieq memanjatkan beberapa doa untuk Anies Baswedan. Salah doa Habib Rizieq yakni soal keselamatan Gubernur DKI Jakarta itu.

Tak hanya Habib Rizieq, tampak sejumlah ulama kondang termasuk Buya Yahya juga tampak turut mendoakan Anies.

“Mari kita doakan beliau (Anies Baswedan-red) agar beliau diselamatkan oleh Allah dari makar orang-orang jahat, dari segala tipu muslihat dan tipu daya yang ingin menjebak dan menghancurkannya,” kata Habib Rizieq dikutip dari chanel YouTube Sudar Production, Sabtu (8/10/2022).

Baca Juga: Relawan Anies Dukung Pernyataan Puan, Semua Aparat Negara Tak Boleh Berpolitik

Mantan pentolan FPI ini juga memohon kepada Allah agar memberikan taufik dan hidayah kepada Anies untuk tetap dan selalu menjadi pemimpin yang istiqamah.

Baru-baru ini, sambil mengunggah foto Anies Baswedan dan Habib Rizieq, Denny Siregar mengungkit kekalahan Prabowo Subianto pada dua kali gelaran Pilpres. [Twitter @Dennysiregar7]

“Kita mohon kepada Allah Subhanahu wa ta'ala agar kita semua ke depan di Republik Indonesia yang kita cintai ini, diberikan oleh Allah subhanahu wa ta'ala pemimpin yang jujur dan amanah, pemimpin yang adil,” kata Habib Rizieq Shihab yang langsung disambut jawaban aamiiin oleh jemaah yang hadir.

“Pemimpin yang berani menegakkan hukum tanpa diskriminasi. Pemimpin yang berani mengatakan yang benar itu benar, yang salah itu salah," lanjut Habib Rizieq.

Habib Rizieq juga berdoa, agar bangsa Indonesia mendapat pemimpin yang bersih dari korupsi, kolusi, serta nepotisme.

“Kita mohon kepada Allah yaitu pemimpin yang takut kepada Allah dan taat pada Rasulnya. Pemimpin yang siap untuk mensejahterakan rakyatnya,” tuturnya.

Baca Juga: Anies Baswedan Dituding Bakal Gagal di Pilpres 2024, Partai NasDem: Kita Perang Gagasan Bukan Caci Maki

“Pemimpin yang siap menjaga bangsa dan negaranya, pemimpin yang jauh dari dusta dan ingkar janji. Pemimpin yang jauh dan segala bentuk kebohongan dan sikap diskriminatif, pemimpin yang peduli dengan hak asasi manusia,” sambungnya.

Sosok Anies Baswedan dalam video tersebut tampak cukup khusyu mengamini doa-doa yang dipanjatkan Habib Rizieq Shihab.

Diketahui, jabatan Anies Baswedan sebagai gubernur DKI Jakarta akan berakhir pada 16 Oktober 2022.

Anies Baswedan juga sudah mendapat tiket dari Partai NasDem untuk maju dalam pencalonan presiden (capres) RI pada Pemilu 2024.

Load More