SuaraBogor.id - Kebakaran terjadi di Jalan Ciheuleut, Kampung Sukamanah, Kelurahan Baranangsiang, Kecamatan Timur, Kota Bogor, Jumat (4/11/2022).
Peristiwa kebakaran ini terjadi menimpa dua rumah warga yakni milik Evi dan Nining. Untung, tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.
Kebakaran terjadi pukul 14.15 WIB. Warga sekitar yang mengetahui kebakaran segera menghubungi petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Bogor.
Tak lama kemudian petugas Damkar Kota Bogor tiba di lokasi dan mengerahkan tim untuk memadamkan api.
Baca Juga: Kandang Ayam Tiga Lantai Terbakar di Mlarak, 33 Ribu Ekor Mati, Kerugian Capai Rp1,8 Miliar
Saat menerima laporan adanya kebakaran, sebanyak 5 unit Damkar Kota Bogor langsung berangkat pukul 14.17 WIB dan tiba di lokasi pukul 14.27 WIB.
Kepala Bidang Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Bogor Muhammad Ade Nugraha mengatakan api diduga berasal dari arus pendek atau terjadi korsleting listrik yang menyebabkan api menyebar dan membakar atap rumah beserta barang-barang isi rumah warga. Api dapat dikendalikan dalam waktu 13 menit dan selebihnya dilakukan pendinginan.
“Dilakukan pemadaman dan pendinginan oleh petugas Damkar guna situasi dapat dipastikan aman terkendali,” kata Kepala Bidang Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Bogor Muhammad Ade Nugraha.
Ia menyebut tidak ada kendala saat pemadaman api di titik lokasi yang berada di pemukiman warga. Sebab, kata dia, pengemudi mobil kebakaran sudah menguasai seluk beluknya jalan.
“Tidak ada korban jiwa, sedangkan untuk kerugian kebakaran belum diketahui,” imbuhnya.
Baca Juga: Rumah Kepala Desa Sajira Mekar di Kabupaten Lebak Terbakar, Penyebabnya Karena Korsleting Listrik
Berita Terkait
-
Satu Keluarga Tewas Terbakar Saat Api Melalap Sejumlah Rumah di Papanggo
-
Masjid di Selandia Baru Diduga Sengaja Dibakar, Apa Motifnya?
-
Jelang Debat Perdana Pilwalkot Bogor, Dedie A Rachim: Kita Harus Siap Setiap Saat
-
Belum Ada yang Teridentifikasi, RS Polri Kumpulkan Sampel Jenazah Korban Kebakaran Pabrik di Bekasi
-
Kebakaran Hebat Pabrik di Bekasi, Saksi Ceritakan Momen Mencekam: Teman Saya Jadi Korban
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
-
Trump Effect! Wall Street & Bursa Asia Menguat, IHSG Berpotensi Rebound
Terkini
-
Pj Bupati Bachril Bakri Gaspol Wujudkan Asta Cita di Bogor
-
Pemkab Bogor Luncurkan Sistem "Si Aktif Bogor" untuk Tingkatkan Pemberdayaan Perempuan
-
Diduga Ketahuan Selingkuh, Candra Kusuma Langsung Datang ke Istri Pertama di Surabaya
-
Mau Ikut BRI Fellowship Journalism 2025 yang Didukung Penuh Dewan Pers? Cek Syaratnya!
-
BRI Fokus pada Keamanan Data Nasabah, Salah Satunya dengan Operasikan Security Operation Center