SuaraBogor.id - Gempa bumi yang melanda Cianjur, Jawa Barat dengan kekuatan 5,6 magnitudo pada Senin (21/11/2022) lalu menyisakan duka dan luka bagi korban yang terdampak.
Hal ini sangat dirasakan oleh seluruh masyarakat Indonesia, musibah kelam yang banyak merenggut nyawa dan korban luka-luka serta korban hilang juga ikut dirasakan oleh orang luar negeri.
Seperti warga Gaza Palestina yang ikut mendoakan dan belasungkawa terhadap musibah yang menimpa Kabupaten Cianjur.
Dalam video yang diunggah oleh akun Twitter @Abdillahonim pada Selasa (22/11/2022), terlihat sekelompok anak anak yatim dan keluarga dhuafa berkumpul untuk memberikan doa bagi korban gempa Cianjur.
“Assalamualaikum, teman-teman Indonesia. Innalillahi wainna ilaihi rojiun, ini anak yatim dan keluarga dhuafa di Gaza Palestina hadir di sini dalam rangka memberikan solidaritas dan doa bagi para korban gempa di Cianjur.” tutur pengguna twitter @Abdillahonim, yang dikutip Suara.com pada Rabu (23/11/2022).
Dalam video yang berdurasi 26 detik itu, para anak yatim kompak mengenakan seragam yang senada yakni kombinasi warna biru dan hitam.
Kelompok anak yatim itu berkumpul sambil membawa papan dengan tulisan ‘Pray For Cianjur, kami cinta Cianjur anak-anak Palestina’.
"Doa kami untuk Cianjur. Moga dalam lindungan Allah, anak-anak Gaza," tulis papah hias yang lain.
Selain itu, warga dhuafa juga ikut membawa bendera Palestina dalam aksi solidaritas dan belasungkawa tersebut.
Kontributor : Rifka
Berita Terkait
-
Teriakan Anak 'Mah Lapar' Hiasi Posko Korban Gempa Cianjur di Desa Mangunkerta, Warga Mulai Mengeluh Sakit
-
Korban Gempa Cianjur yang Tengah Dirawat di Rumah Sakit Kembali Rasakan Goncangan Gempa Susulan
-
Gempa Kembali Guncang Cianjur Saat Hujan Mengguyur Siang Ini, Warga Panik Berhamburan Keluar Rumah
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Euforia Berujung Petaka: Suporter Jadi Korban Pengeroyokan di Bogor Usai Nobar Persib vs Persija
-
Rela Bayar Rp90 Juta Sehari Demi Buang Sampah, Ini 4 Fakta Manuver Pemkot Tangsel ke Cileungsi
-
4 Rekomendasi Pompa Angin Injak Terbaik Penyelamat Ban Kempes
-
3 Wisata Alam di Cibinong untuk Healing Singkat Akhir Pekan
-
Jumat Kelabu di Bogor Selatan, Longsor Bonggol Bambu Timbun 2 Balita