SuaraBogor.id - Panglima TNI Laksamana Yudo Margono memastikan bahwa akan menjaga netralitas pada Pemilu 2024 mendatang dan akan memastikan TNI tidak terlibat politik praktis.
"Harus netral. Saya jamin netralitas TNI di Pemilu 2024, harga mati," tegas Yudo Margono, Selasa (17/1/2023).
Ia mengklaim bahwa TNI tidak pernah terlibat atau masuk dalam politik praktis untuk mendukung atau memenangkan salah satu kandidat pada Pilpres baik hingga dengan pileg di tingkat Kabupaten/kota.
"Selama ini kan netral terus dari dulu TNI. Jadi jangan diragukan lagi, di dalam sejarah TNI, sejak pemilu pertama sampai kemarin, semua sesuai (netral)," ungkapnya.
Bahkan, ia dengan tegas akan memberikan hukuman terhadap anak buahnya yang coba-coba turut berpihak untuk memenangkan salah satu kandidat pada pemilu serentak itu.
"Kita kan punya perangkat hukum. Saya sudah sampaikan reformasi birokrasi. Tetap penegakan hukum, kalau kena pidana ya pidana, jadi prajurit yang melanggar pun akan kami hukum," ungkapnya.
Menurut dia, pihak TNI saat ini tengah memberikan penekanan-penekanan ke jajarannya untuk menjaga stabilitas politik dengan berpihak netral atau tidak berpihak kepada siapapun pada kontestasi politik nanti.
"Saya menjamin TNI harus netral, tentunya saya akan konsisten untuk itu. Nanti kita tekanan ke seluruh jajaran, saat ini kita sudah mulai penekanan pada jajaran," tutupnya.
Kontributor : Egi Abdul Mugni
Berita Terkait
Terpopuler
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- Gary Neville Akui Salah: Taktik Ruben Amorim di Manchester United Kini Berbuah Manis
- 7 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Alpha Arbutin untuk Hilangkan Flek Hitam di Usia 40 Tahun
- 7 Pilihan Parfum HMNS Terbaik yang Wanginya Meninggalkan Jejak dan Awet
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Tebar Surat Utang RI ke Investor China, Kantongi Pinjaman Rp14 Triliun
-
Dari AMSI Awards 2025: Suara.com Raih Kategori Inovasi Strategi Pertumbuhan Media Sosial
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
-
Tukin Anak Buah Bahlil Naik 100 Persen, Menkeu Purbaya: Saya Nggak Tahu!
-
Menkeu Purbaya Mau Tangkap Pelaku Bisnis Thrifting
Terkini
-
Rudy Susmanto: ASN Pemkab Bogor Terlibat Narkoba Tak Akan Dilindungi, Tes Urine Massal Menanti
-
5 Fakta Bentrok Diduga Ormas di Pasar Parung Bogor: Petugas Dikeroyok, Senjata Tajam Beredar
-
Hanya Gara-gara Parkir? Pasar Parung Mencekam: Oknum Ormas Ngamuk, Polres Bogor Turun Tangan
-
Hanya Karena Parkir Gratis? Ormas Diduga Keroyok Petugas Pasar Parung, CCTV Merekam Aksi Brutal
-
Gagal 'Swasembada' Ganja untuk Konsumsi Pribadi, Warga Cigudeg Ditangkap Bersama 7 Pohon Harapan