SuaraBogor.id - Viral sebuah video di media sosial yang memperlihatkan kondisi gerbong KRL dari Bogor yang kemasukan air akibat hujan deras pada sore ini, Minggu (21/5).
Pada video yang dibagikan akun Instagram @bogorinfo, terlihat akibat genangan air tersebut, sejumlah penumpang di dalam gerbong KRL mengangkat kaki.
"Min, 21 Mei. Hujan deras wilayah Bogor dan Sekitarnya hingga air masuk ke dalam KRL Stasiun Bogor," tulis caption pada judul video tersebut.
Air di dalam gerbong KRL Bogor tersebut memang terlihat tidak terlalu tinggi, namun kondisi ini membuat banyak pihak khawatir.
"Gak bahaya listrik ya kalau kayak gitu?" tulis salah satu akun Instagram.
Sementara itu, pihak PT KCI memberikan penjelasan terkait video viral tersebut. Menurut humas PT KCI kepada awak media, kondisi cuaca hari ini memang dengan intensitas hujan lebat.
"Menanggapi video viral di media sosial yang mana terlihat genangan air yang masuk di dalam commuter line. Dengan kondisi cuaca hari ini di mana intensitas curah hujan cukup tinggi disertai angin kencang di wilayah Jabodetabek," kata Manajer Humas PT KCI, Leza Arlan.
Dijelaskan oleh Leza bahwa air yang masuk ke dalam gerbong adalah air hujan yang masuk melalui pintu masuk saat kereta berhenti di sejumlah stasiun.
"Dapat kami sampaikan bahwa air yang ada di dalam kereta tersebut merupakan air hujan yang masuk melalui pintu pada saat kereta berhenti di stasiun. Kejadian hari ini Minggu (21/5) pada sore hari di lintas Bogor, yang mana sore tadi perjalanan Commuter Line dari Stasiun Bogor sampai Depok hujan turun lebat disertai angin kencang," jelasnya.
Baca Juga: Viral Penampakan Banjir di Dalam Gerbong KRL Bogor, Netizen: Lho lho lho Gak Bahaya Ta?
Berita Terkait
-
Viral Penampakan Banjir di Dalam Gerbong KRL Bogor, Netizen: Lho lho lho Gak Bahaya Ta?
-
Viral! Janda di Nias Selatan Ditahan, 5 Anaknya Menangis Histeris
-
Wanita Bercadar Pemeran Video Syur di Ciwidey Akhirnya Ditangkap, Polisi Ungkap Fakta Ini
-
Video Viral! Anak SMP Belajar Pake Mobil SUV Baru, Endingnya Bikin Nyesek
-
5 Fakta Emak-emak Flexing Arisan Rp 2,5 Miliar, Ditjen Pajak Sat Set Bikin Panas
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
Terkini
-
BRI VISA Infinite Tampil Lebih Premium, Dukung Perjalanan dan Transaksi Global
-
Tembok Villa di Ciawi Ambruk Dihantam Hujan, Rumah Rusak hingga Motor Warga Tertimbun
-
Cuma Butuh 37 Menit! Damkar Bogor Sat-Set Jinakkan Api di Gudang Kasur Metland Cileungsi
-
Ada Apa di Vivo Mall? Dinas Pertanahan Bogor Pindahkan Fokus Pelayanan ke Pusat Keramaian
-
Wujud Kepedulian, IPB University Kucurkan Donasi Tahap 2 Senilai Rp80 Juta untuk Sumatera