SuaraBogor.id - Pengobatan alternatif yang viral dilakukan di danau Kuari, Desa Tegalega, Kecamatan Cigudeg, Kabupaten Bogor ternyata dilakukan oleh seorang dukun terhadap orang dengan gangguan jiwa (ODGJ).
Kapolres Bogor, AKBP Rio Wahyu Anggoro menyebut, kejadian yang terjadi pada Kamis 13 Juli 2023 malam itu bermula saat keluarga hendak mengobati anaknya DV yang memiliki keterbelakangan mental ke seorang dukun, berinisial AN.
"Pada hari Senin 10 Juli 2023, M bapak dari DV datang ke rumah dukun AN dengan membawa dan menyerahkan uang sejumlah Rp2 juta untuk biaya berobat korban," kata Rio, Selasa 18 Juli 2023.
Kemudian, dukun itu menyampaikan bahwa pengobatan ODGJ tidak bisa dilakukan di rumahnya. Sang dukun menyarankan agar DV dimandikan di sebuah Kuari tidak jauh dari lokasi pengobatan.
Keluarga pun mengikuti keinginan sang dukun untuk mandi di danau Kuari itu. Sekitar pukul 21.00 WIB Dukun AN beserta korban DV dan keluarganya pergi menuju Danau Kuari.
Setelah sampai di Danau Kuari, AN bersiap untuk melakukan ritual pengobatan alternatif dengan cara mengambil air danau dan membacakan doa-doa.
Usai melakukan ritual, sang dukun kemudian menyuruh DV ditemani dengan keluarganya untuk turun ke tepian danau Kuari, dan disirami Minyak Gondo Mayit di kepala DV.
"Harus disiram dengan minyak Gondo Mayit, dimasukan air ke sini (Gondo Mayit) kemudian disiram," paparnya.
Apesnya, saat prosesi penyiraman Minyak Gondo Mayit, DV terpeleset dan jatuh ke Kuari yang lebih dalam sampai tenggelam.
Baca Juga: Ritual Maut Berendam di Danau Tewaskan Tiga Pasien, Ustaz di Bogor Ditahan Polisi
"Karena terpeleset atau almarhum Devi ini berontak sehingga terpelesek ke lubang yang lebih dalam," papar dia.
Melihat DV tenggelam, dua orang keluarganya hendak ingin menolong. Namun bukannya selamat, dua orang berinisial BS dan CS malah ikut tenggelam dan meninggal di lokasi yang sama.
Atas kejadian tersebut, AN sebagai dukun ditetapkan sebagai tersangka dan disangkakan dengan Pasal 359 KUHP dengan hukuman penjara selama 5 tahun.
Kontributor : Egi Abdul Mugni
Berita Terkait
-
Ritual Maut Berendam di Danau Tewaskan Tiga Pasien, Ustaz di Bogor Ditahan Polisi
-
Seperti Apa Tahapan Ritual Maut di Danau Kuari Bogor yang Tewaskan 3 Orang?
-
Fakta Sosok 'Ustaz': Tersangka Ritual Maut di Bogor yang Hilangkan Tiga Nyawa
-
Kronologi Ritual di Danau Kuari Berujung Maut: Korban Ditenggelamkan 7 Kali
-
Kronologis Tiga Orang Tewas Akibat Ritual Maut Pengobatan Alternatif di Bogor
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
Terkini
-
Proyek Vital Bogor Mandek Total Akibat 'Sengkarut' Kebijakan Dedi Mulyadi dan Material Langka
-
4 Fakta Penting Kasus Korupsi Timah Harvey Moeis, Dari Vonis 20 Tahun Hingga Dekam di Lapas Cibinong
-
3 Fakta Mengejutkan dari Kasus Wanita Paruh Baya Tanpa Listrik di Pamijahan
-
Harvey Moeis Resmi Jalani Vonis 20 Tahun Penjara di Lapas Cibinong Bogor
-
5 Poin Penting Video Viral Istri Kades di Cigudeg Pamer Uang: Dari Camat dan Komentar Pedas Netizen