SuaraBogor.id - Kepala Bidang Logitsik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bogor M Adam Hamdani menyebut, bahwa ada 17 desa di Kabupaten Bogor diterjang bencana alam hujan badai.
Peristiwa hujan badai yang porak-porandakan belasan desa di Bogor itu terjadi pada Selasa 31 Oktober 2023.
Pihaknya mencatat sebanyak 17 desa di 4 Kecamatan terdampak angin kencang dan tanah longsor.
“Wilayah yang terdampak angin kencang yaitu ada di Kecamatan Ciomas, Dramaga, Sukaraja, dan Leuwisadeng,” katanya, dikutip dari Bogordaily -jaringan Suara.com.
Baca Juga: Tiba-tiba Mantan Kapolres Mundur, Calon Pj Bupati Bogor Diisi Tiga ASN, Siapa Saja?
Adapun desa yang diterjang hujan badai di Kabupaten Bogor itu antara lain, di Kecamatan Ciomas meliputi Desa Ciomas, Ciomas Rahayu, Ciapus, Sukamakmur, Laladon, Padasuka, Mekarjaya, Pagelaran dan Sukaharja.
Kemudian di Kecamatan Dramaga meliputi, Desa Sirnasari, Sukawening, Sukadamai, Neglasari, dan Ciherang Pondok.
Selanjutnya di Kecamatan Sukaraja yaitu, Desa Pasir Jambu dan Cilebut Timur, terakhir di Kecamatan Leuwisadeng yakni Desa Sadeng.
Adam mengatakan, akibat peristiwa angin kencang tersebut sejumlah rumah rusak pada bagian atap dan dinding.
“Kebanyakan rusak pada bagian atap rumah dan juga dinding,” jelasnya.
Baca Juga: Semua Daerah di Sumbar Waspada Bencana Meteorologi Buntut Pancaroba
Ia menambahkan, saat ini Tim Reaksi Cepat masih melakukan asesmen lanjutan untuk melengkapi data dampak bencana angin kencang secara menyeluruh di wilayah Kabupaten Bogor.
“Bagi Wargi Bogor yang masih dalam keadaan darurat dan membutuhkan bantuan, segera hubungi call center BPBD 0812 1010 9002 untuk penanganan lebih cepat,” ujarnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
- Moto G100 Pro Resmi Debut, HP Murah Motorola Ini Bawa Fitur Tangguh dan Baterai Jumbo
- 5 HP Harga Rp1 Jutaan RAM 8/256 GB Terbaik 2025: Spek Gahar, Ramah di Kantong
- 45 Kode Redeem FF Max Terbaru 4 Juli: Klaim Gloo Wall, Bundle Apik, dan Diamond
Pilihan
-
8 Pilihan Sepatu Gunung Hoka: Cengkeraman Lebih Kuat, Mendaki Aman dan Nyaman
-
Daftar 6 Sepatu Diadora Murah untuk Pria: Buat Lari Oke, Hang Out Juga Cocok
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Baterai Jumbo Terbaik Juli 2025, Lebih dari 5.000 mAh
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru Juli 2025, Multitasking Pasti Lancar!
-
Sekali klik! Link Live Streaming Piala Presiden 2025 Persib vs Port FC
Terkini
-
Saldo DANA Gratis Minggu 6 Juli 2025, Tersedia 3 Link DANA Kaget Siap Klaim
-
Puncak Berduka! Banjir dan Longsor Renggut 3 Nyawa, Santri hingga Pemancing Jadi Korban
-
Klaim 7 Saldo Dana Kaget Ratusan Ribu untuk Modal Kerja Hari Senin
-
Bogor Diguyur Hujan Deras, Bendungan Katulampa Siaga 3
-
Kejutan Akhir Pekan! DANA Kaget Spesial Bogor Siap Dibagikan Sore Ini, Jangan Sampai Ketinggalan