SuaraBogor.id - Seorang pemuda berinisial A (17) mengalami penganiayaan oleh orang tidak dikenal (OTK) di jalan raya pasar Ciseeng, Desa Parigi Melar, Kecamatan Ciseeng, Kabupaten Bogor, pada Senin (6/11/2023) malam.
Kapolsek Parung, Kompol Sularso menjelaskan, penganiayaan dengan pengeroyokan tersebut terjadi saat korban A (17) bersama orangtuanya pulang dari Rumah Sakit Dhuafa mengendarai sepeda motor usai mengantar ibunya Check-up atau berobat.
"Namun, saat di perjalanan secara tiba-tiba korban diserang oleh rombongan pemuda yang tak dikenal yang langsung menyabetkan sebilah celurit hingga mengenai kaki korban," kata Kompol Sularso, kepada Suarabogor.id, Selasa (7/11/2023).
Alhasil, korban beserta ibunya yang baru Check-up itu langsung terjatuh dari motor yang dikendarainya usai pulang dari rumah sakit.
"Pelaku langsung melarikan diri usai melakukan aksi penyerangan tersebut, pasca kejadian korban yang mengenali pelaku penyerangan tersebut bersama warga sempat beramai-ramai melakukan pencarian kerumah pelaku," jelas dia.
Tidak lama, pihak kepolisian berhasil mengamankan tiga orang pelaku penyerangan yakni pemuda berinisial A, MD dan AH dengan barang bukti celurit yang mereka bawa.
"Saat ini proses pemeriksaan terhadap ketiga pelaku pun masih terus kita lakukan penyelidikan serta pendalaman terkait motif penyerangan yang di lakukan tersebut," tutup dia.
Kontributor : Egi Abdul Mugni
Baca Juga: Israel Tuding RS Indonesia di Gaza Jadi Markas Hamas, Presidium Mer-C Bantah: Kebohongan Publik!
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
Terkini
-
Rekomendasi Hotel di Tokyo dengan Lokasi Strategis Dekat Transportasi Umum
-
Kabar Gembira Berubah Jadi Jeritan Duka, Ini Kata Camat Cibinong
-
Detik-Detik Mencekam Rombongan Besan Cibinong Bogor Masuk Jurang, Dua Korban Tak Terselamatkan
-
Membedah Lokasi Strategis Kecamatan Parung yang Dipilih Jadi Jalur Krusial Tol Bogor Serpong
-
Yandri Susanto Desak Kejagung Turun Tangan, Selamatkan Hak Warga Desa Sukaharja dan Sukamulya Bogor