SuaraBogor.id - Korban pembunuhan di apartement Bogor Icon, Tanah Sareal Kota Bogor, ditemukan tidak berbusana di sebuah kamar lantai 6, Senin (11/12/2023).
"Iya (telanjang), dalam kondisi terbuka," kata Kasat Reskrim Polresta Bogor Kota, Kompol Rizka Fadhila.
Selain telanjang, korban wanita muda itu ditemukan penuh luka di tubuhnya. Ia menduga ada aksi kekerasan dan pembunuhan dalam kasus tersebut.
"Kita indikasikan ada tindak oidana disitu karena kondisi korban, ditemukannya dapat dikategorikan sangat tidak wajar," papar dia.
Baca Juga: Kasus Mayat Membusuk di Apartemen Bogor Icon Diduga Korban Pembunuhan
Saat ini pihak kepolisian masih mencari identitas korban. Namun, pihaknya melakukan konfirmasi kepada salah satu keluarga yang anaknya hilang.
"Saat ini kita masih melakukan pengecekan dan konfirmasi karena ada berbarengan juga ada laporan informasi yang menginformasikan bahwa ada anggota keluarganya yang hilang," papar dia.
"Nah ini kita konfirmasikan apakah memang korban yang kita temukan ini adalah orang yang dimaksud," lanjutnya.
Sementara, Kepala Desa Pamijahan, Kusnadi mengaku bahwa korban bernama Nindi Putri Ma'rifa (19) merupakan warganya di Kampung Cilengkong Kaum, RT 02 RW 06, Desa Pamijahan.
"Iya (Warganya), diperkirakan sudah 3 hari (meninggal) karena jenazah sudah membusuk, di tubuhnya terdapat banyak luka, soal penyebab meninggalnya biarkan nanti polisi yang akan menyelidiki," kata dia saat berada di Polresta Bogor Kota.
Baca Juga: Mayat Wanita Sudah Membusuk Ditemukan di Kamar Apartemen Bogor Icon
Nindi Putri telah dibawa ke RS Polri Cawang, Jakarta untuk dilakukan autopsi. "Jenazah mau dibawa ke RS Polri Cawang," singkat dia.
Kontributor : Egi Abdul Mugni
Berita Terkait
-
Reaksi Presiden Filipina Marcos Soal Ancaman Pembunuhan
-
Turis Jepang Kapok Berkunjung ke Kota Bogor Gegara Pengamen Marah-marah di Angkot
-
Sara Duterte Ditekan usai Ancam Bunuh Presiden Marcos Jr, Klarifikasi Hanya Guyonan?
-
Wapres Filipina Terlibat Kontroversi, Ancaman Maut ke Presiden Marcos Jr. Picu Investigasi
-
Ajak Masyarakat datang ke TPS 27 November, Habib Nabil Bicara Nasib Masa Depan Bogor
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Tim Kesehatan Hingga Ambulans Disiagakan Pemkab Bogor Jelang Pilkada
-
Atang-Annida Kerahkan 3.978 saksi Untuk Kawal Pilkada
-
Presiden Prabowo Bakal Mencoblos di TPS 08 Desa Bojongkoneng Bogor
-
Pemkab Bogor dan Bawaslu Copot APK Selama Masa Tenang
-
Mortir Sisa Perang Dunia ke II Ditemukan di Kali Ciluar Sukaraja Bogor