SuaraBogor.id - Politisi Gerindra Rudy Susmanto mengajak semua elemen masyarakat untuk bersatu pada momen Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah ini.
Apalagi kata Rudy yang juga merupakan Ketua DPRD Kabupaten Bogor itu, Hari Raya Idul Adha kali ini tentu bisa menjadi momen untuk menjaga persatuan di tengah tahapan Pilkada Bogor.
"Idul Adha adalah momen sakral yang mengajarkan kita tentang nilai-nilai keikhlasan dan pengorbanan. Saya berharap kita semua bisa mengambil hikmah dari perayaan ini untuk memperkuat persaudaraan dan solidaritas antarwarga," ujarnya.
Ia juga menekankan pentingnya menjaga situasi yang kondusif dan damai selama proses pemilihan berlangsung.
Baca Juga: Kebun Raya Bogor Gelar Salat Idul Adha 1445 Hijriyah Besok, Dibuka untuk Umum
"Kita saat ini sedang berada dalam tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bogor 2024. Saya mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk menjaga suasana yang kondusif, tidak mudah terprovokasi, dan tetap tenang dalam menghadapi setiap dinamika yang terjadi," kata dia.
Selain itu, Rudy mengapresiasi kerja keras panitia pemilihan serta aparat keamanan yang telah berusaha maksimal untuk memastikan kelancaran dan keamanan proses demokrasi ini.
"Terima kasih kepada seluruh petugas pemilihan dan aparat keamanan yang telah bekerja keras. Peran kalian sangat penting dalam menjaga kelancaran proses pemilihan ini," tuturnya.
Dalam kesempatan ini, Rudy juga mengajak masyarakat untuk menjadikan Idul Adha sebagai momentum berbagi dan mempererat tali silaturahmi.
"Melalui ibadah kurban, mari kita tingkatkan kepedulian terhadap sesama, khususnya bagi mereka yang membutuhkan. Semoga semangat berbagi ini bisa terus tumbuh dan memperkuat solidaritas sosial di Kabupaten Bogor," ungkap Rudy.
Baca Juga: Masjid Raya Jadi Pusat Perayaan Idul Adha 1445 H di Kota Bogor
Rudy Susmanto berharap agar perayaan Idul Adha 1445 H dapat berlangsung dengan khidmat dan penuh kebahagiaan, serta menjadi momen yang mempererat persatuan di tengah masyarakat.
Berita Terkait
-
KPU Klaim 8 Daerah Siap Gelar Pemungutan Suara Ulang Pilkada Akhir Pekan Ini
-
KPU Percepat Pelaksanakan PSU di Parigi Moutong karena Terbentur Jadwal Ibadah
-
Ada Tujuh Gugatan Hasil PSU di MK, KPU Berharap Permohonan Gugur pada Tahap Dismissal
-
Kapan Lebaran Haji 2025? Siap-siap Libur Panjang, Cek Jadwalnya di Sini
-
Kemendagri Pastikan Persiapan PSU di 9 Daerah Mencapai 99 Persen
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Sinergi BRI dan Usaha Lokal Dorong Ekspor Perhiasan Batu Alam Indonesia
-
Berkah Malam Jumat, 9 Amalan Dahsyat Raih Pahala Berlipat
-
Kronologi Tabrakan Beruntun di Cianjur: Elf Oleng Hantam 5 Kendaraan
-
Jangan Sampai Ketinggalan! Alfamart Tebar Promo Gila-gilaan di Weekdays
-
PKK Bogor Era Eva Marthiana: Fokus Ketahanan Pangan, Kesehatan dan Pendidikan Keluarga