SuaraBogor.id - Seorang perempuan membuang mayat teman sendiri ke tempat sampah demi duit Bansos sebesar Rp 16,9 juta. Emak-emak itu buang mayat yang meninggal karena sakit.
Mereka teman serumah. Emak-emak itu menyembunyikan mayat temannya demi mendapat uang tunjangan sosial bulanan sebesar Rp 16,9 juta milik korban.
Kejadian ini di Florida, Amerika Serikat. Dilansir Daily Mail, Senin (14/12/2020), Michelle Haney (48) menemukan tubuh Jon Christopher Leonard (40) meninggal karena sakit yang dideritanya pada bulan Juli 2020 lalu.
Menurut laporan WFLA, Haney dan Leonard tinggal dalam satu rumah di Windmill Mobile Home Park dekat Bradenton.
Saat melihat teman serumahnya meninggal, alih-alih menelepon pihak berwenang, wanita itu malah menyimpan tubuh Leornard di lemari sebelum akhirnya dia memindahkannya ke dalam tempat sampah tiga pekan kemudian.
Pada bulan September, Haney mengangkut bak sampah berisi mayat Leornad ke rumah tetangga sebelahnya.
Wanita itu meminta tetangganya menyimpan bak sampah tersebut di dalam garasi rumahnya dan berjanji dia akan kembali untuk mengambilnya.
Tetangga wanita itu tidak mengetahui isi di dalam bak sampah tersebut ketika dia menyetujui permintaan wanita itu.
Pada Selasa (8/12/2020), tetangga Haney menelepon pihak berwenang setelah dia mencium bau busuk dan menemukan tubuh Leonard saat membuka bak sampah tersebut.
Baca Juga: Pemda DIY Stop Bansos COVID-19 untuk 2021
Haney pun ditangkap oleh otoritas Sheriff Manatee County atas tuduhan penyalah gunaan mayat pada Rabu (9/12/2020).
Menurut laporan Tampa Bay Times, wanita itu mengaku kepada penyidik bahwa dia merahasikan kematian Leonard dan menyembunyikan tubuhnya untuk mendapatkan uang tunjangan sosial bulanan sebesar 1.200 dolar AS atau Rp 16,9 juta milik korban.
“Dia memperlakukannya seperti sampah. Tuan Leonard memiliki keluarga yang penuh perhatian dan penyayang,” kata Rick Wells Sheriff Manatee County, seperti dilansir Solopos.com.
Sheriff Manatee County akan melakukan otopsi untuk menentukan penyebab kematian Leonard.
Seorang pria yang mengaku sebagai sepupu Leonard mengucapkan penghormatan terakhir kepada Leonard atas kematiannya melalui akun media sosial Facebook.
“Mengingat sepupu saya Jon Leonard dengan martabat dan rasa hormat yang pantas dia dapatkan,” tulis sepupu Leonard.
Berita Terkait
-
Pemerintah Siapkan Digitalisasi Bansos, Sistem Dibuat Oleh Luhut Binsar Pandjaitan
-
Bansos BSU Cair Januari 2026? Ini Penjelasan Lengkapnya
-
Ini Kata Pemprov DKI soal Usulan Pencabutan Bansos Keluarga Pelaku Tawuran
-
Misteri Satu Keluarga Tewas di Tanjung Priok, Ini 7 Fakta Terkini
-
Bansos Beras 10 Kg Dipastikan Lanjut di 2026 untuk 18 Juta Penerima
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Euforia Berujung Petaka: Suporter Jadi Korban Pengeroyokan di Bogor Usai Nobar Persib vs Persija
-
Rela Bayar Rp90 Juta Sehari Demi Buang Sampah, Ini 4 Fakta Manuver Pemkot Tangsel ke Cileungsi
-
4 Rekomendasi Pompa Angin Injak Terbaik Penyelamat Ban Kempes
-
3 Wisata Alam di Cibinong untuk Healing Singkat Akhir Pekan
-
Jumat Kelabu di Bogor Selatan, Longsor Bonggol Bambu Timbun 2 Balita