SuaraBogor.id - Xiaomi Mi 10i meluncur di India pada Selasa (5/1/2021). Anggota terbaru dari keluarga Mi 10 yang muncul tahun 2020 unik karena lebih mirip saudara jauhnya, Redmi Note 9 Pro 5G.
Menurut GSM Arena spesifikasi Mi 10i dan desainnya lebih mirip dengan Redmi Note 9 Pro 5G yang diluncurkan pada November 2020.
Kemiripan ini bisa dilihat dari beberapa spesifikasi kunci seperti kamera utama 108 MP buatan Samsung, layar LCD dengan luas yang sama, prosesor Snapdragon 750G, hingga opsi RAM paling rendah 6 GB.
Di India, harga Xiaomi Mi 10i dibanderol mulai 21.000 rupee atau sekitar Rp 4 juta, sementara yang paling mahal - dengan RAM 8 GB dan ROM 128 GB - dihargai 24.000 rupee, sekitar Rp 4,5 juta.
Baca Juga: Spesifikasi HP Xiaomi Mi 10i yang akan Diluncurkan 5 Januari 2021
Layar
Xiaomi Mi 10i menggunakan layar LCD seluas 6,67 inci seperti pada Redmi 9 Pro 5G. Layar ini sudah mendukung refresh rate 120 Hz dan dilindungi Gorilla Glass 5.
Baterai
Mi 10i mengandalkan baterai 4.820 mAh, yang disokong teknologi pengisian daya cepat 33 Watt.
Kamera
Mi 10i menggunakan empat kamera belakang. Kamera utama sekuat 108 MP, yang didukung lensa ultrawide 8 MP dan sepasang kamera 2 MP. Adapun kamera depan beresolusi 16 MP.
Mesin
Xiaomi Mi 10i menggunakan prosesor Snapdraon 750G, yang didukung dalam dua pilihan RAM, yakni 6 GB dan 8 GB. Memori internalnya juga tersedia dalam dua opsi, 64 GB dan 128 GB. Sebagai otaknya Mi 10i menggunakan sistem Android 10 dengan antarmuka MIUI 12.
Baca Juga: Xiaomi Mi 10i Diluncurkan 5 Januari di India, Begini Spesifikasinya
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Ada Potensi Politik Uang di Pilkada Bogor? Ini Kata Bawaslu
-
Soal Opsi TPS Darurat, Ini Kata Pemkab Bogor
-
Disdukcapil Kabupaten Bogor Buka Lebih Banyak Slot Layanan, Masyarakat Diuntungkan
-
Dukung Penuh Paslon Rudy-Ade, Rachmat Yasin: Bogor Akan Semakin Berkembang
-
Atang-Annida Optimis Rebut Hati Warga Bogor