Peneliti kebijakan publik dari lembaga Political and Public Policy Jerry Massie misalnya. Ia menduga kegiatan Risma merupakan bagian dari manuver politik yang momentumnya belum tepat.
"Ini gaya blusukan mengarah ke DKI 1," kata Jerry kepada Suara.com, Selasa (5/1/2021).
"Ini bagian political imaging atau pencitraan politik. Gaya wali kota Surabaya mau coba dia terapkan di ibu kota. Barangkali waktu dan tempat berbeda," kata Jerry.
Jerry menilai gaya yang ditunjukkan Risma sekarang sama seperti gaya Presiden Joko Widodo dulu, semenjak masih menjadi wali kota Solo.
"Memang blusukan gaya Jokowi juga waktu di Solo. Paling publik akan pertanyakan ini murni politis atau murni humanis," katanya.
Sementara di jagat maya, aksi blusukan Risma ini sudah ramai sejak beberapa hari. Warganet nampak memberikan opini minor tentang blusukan Mensos yang juga mantan wali kota Surabaya tersebut.
Pemilik akun @edukotor misalnya, dia bertanya-tanya sebenarnya video itu memperlihatkan kegiatan pejabat atau ternyata YouTuber konten sedekah.
"Ini kegiatan pejabat apa YouTuber konten sedekah dan jalinan kasih?" ujarnya.
Cibiran itu ditimpali oleh warganet lain yang ikut mengomentari aksi blusukan Risma.
Baca Juga: Blusukan Dicibir, PSI: Kami Yakin Bu Risma Mampu Jadi Tulang Punggung Baru
"Hahaha mau bikin variety show bentar lagi," balas @faridfrds_.
"Pejabat yang dapat inspirasi dari YouTuber dan acara TV," timpal @nizarsyputra.
Berita Terkait
-
Blusukan Dicibir, PSI: Kami Yakin Bu Risma Mampu Jadi Tulang Punggung Baru
-
Blusukan Mensos Disoal, PSI: Kami Percaya Bu Risma Figur Terbaik
-
Fadli Zon Bantah Likes Video Syur di Twitter, Netizen Bongkar Fakta Lain
-
Polemik Blusukan, PSI: Risma Bukan Tipikal Pemimpin di Belakang Meja
-
Kontroversi Gelandangan yang Ditemui Mensos Risma, Ternyata Begini Sosoknya
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
Pilihan
Terkini
-
5 Rekomendasi Stang MTB Paling Nyaman buat Bapak-Bapak, Harga Mulai Rp100 Ribuan
-
Megamendung Punya 5 Spot Wisata 'Hidden Gem' Paling Hits di Puncak, Wajib Mampir
-
Prabowo Sebut PKB Harus Diawasi Terus, Cak Imin: Itu Cuma Gojlokan Biasa
-
BRI VISA Infinite Tampil Lebih Premium, Dukung Perjalanan dan Transaksi Global
-
Tembok Villa di Ciawi Ambruk Dihantam Hujan, Rumah Rusak hingga Motor Warga Tertimbun