SuaraBogor.id - Pihak keluarga Capt Afwan, pilot pesawat Sriwijaya Air SJ 182 yang jatuh kemarin, masih menunggu kabar terbaru dari pihak manajemen Sriwijaya Air, Minggu (10/1/2021).
Ferja Mahardika, keponakan Capt Afwan mengatakan, sudah ada perwakilan keluarga yang berangkat ke Bandara Soekarno Hatta (Soetta) untuk memantau perkembangan pesawat Sriwijaya Air yang jatuh di perairan Pulau Seribu, Sabtu (9/1/2021).
"Kita belum dapat kabar terbaru lagi dari pihak manajemen Sriwijaya Air. Kita masih menunggu kabar terbaik aja untuk paman kami, keluarga kami," ujarnya saat ditemui di kediaman Capt Afwan.
"Dari pihak Sriwijaya sudah menjemput kita di sini untuk perwakilan dua orang ke bandara. Untuk standby dikasih hotel dekat bandara," sambungnya.
Ferja menjelaskan, yang berangkat ke Bandara Soetta untuk memantau perkembangan situasi korban pesawat Sriwijaya SJ 182 hanya perwakilan keluarga saja.
Sedangkan untuk anak dan istri Capt Afwan menunggu kabar di rumah.
"Yang berangkat perwakilan keluarga saja. Kalau istri anak di sini," imbuhnya.
Ketika ditanya SuaraBogor.id—grup Suara.com—mengenai kondisi anak dan istri Capt Afwan, Ferja mengungkapkan masih syok dan belum bisa dimintai keterangan.
"Masih sedih. Masih berkabung. Tapi kita berharap yang terbaik aja pokoknya untuk kabar dari beliau, dari paman kami. Sampai saat ini belum ada kabar yang valid dari pihak maskapai manajemen Sriwijaya," tukasnya.
Baca Juga: Cerita Osneti Batal Terbang dengan Sriwijaya Air Gegara Rapid Test Antigen
Pantauan SuaraBogor.id di lokasi kediaman Capt Afwan, terlihat masih ada warga yang berdatangan untuk memberikan doa dan semangat kepada pihak keluarga.
Kediaman Capt Afwan berlokasi di Perumahan Bumi Cibinong Endah, Blok A3, Jalan Sukahati, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Kontributor : Andi Ahmad Sulaendi
Tag
Berita Terkait
-
Profil Hendry Lie: Kekayaan, Bisnis dan Kasus Hingga Jadi Tersangka Korupsi Timah
-
Skandal Timah! Bos Sriwijaya Air Hendry Lie Dibekuk Kejagung, Berawal dari Singapura
-
Berapa Kekayaan Hendry Lie? Aset Vila Bernilai Puluhan Miliar Disita Kejagung
-
Dari Singapura untuk Perpanjang Paspor, Kejagung Ciduk Tersangka Kasus Timah Hendry Lie di Bandara Soetta
-
Pendirinya Jadi Tersangka Korupsi Timah, Operasional Sriwijaya Air Terganggu?
Terpopuler
- Selamat Datang Elkan Baggott Kembali Disambut Rizky Ridho Hingga Yakob Sayuri
- Pemain Keturunan Rp260,7 Miliar Bawa Kabar Baik Setelah Mauro Zijlstra Proses Naturalisasi
- 4 Pilihan Alas Bedak Wardah yang Bikin Glowing dan Tahan Lama, Murah tapi Berkualitas!
- 4 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Rp500 Ribuan, Favorit Pelari Pemula
- 6 Rekomendasi Lipstik yang Tahan Lama Terbaik, Harga Terjangkau Mulai Rp30 Ribuan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Xiaomi RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik 2025
-
Bertemu Rocky Gerung, Kapolri Singgung Pepatah Tentang Teman dan Musuh
-
3 Rekomendasi HP Murah Samsung RAM Besar 8 GB Memori 256 GB, Harga Cuma Rp 2 Jutaan
-
9 Sepatu Lari Murah Rp500 Ribu ke Bawah di Shopee, Performa Nyaman Desain Keren!
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
Terkini
-
BRI Dukung Supplier Ikan Ini Tembus Program MBG dan Tingkatkan Produksi
-
Soroti Derita Warga Cisempur-Cisalopa, Ketua DPRD Bogor: Saya Ingin Dengar Langsung
-
Panduan Sarapan Legendaris, Rekomendasi 5 Bubur Ayam Paling Nikmat dan Wajib Coba di Bogor
-
Tak Perlu Mahal untuk Sehat: 5 Spot Olahraga Publik Favorit di Bogor, dari Sempur hingga Alun-Alun
-
Jaga Spirit Perjuangan, PCNU Bogor Gelar Ziarah dan Istighosah di Makam Para Pendiri NU