SuaraBogor.id - Kota Depok jadi kawasan yang mempunyai paling banyak pasien COVID-19 sembuh. Sebanyak 1.484 pasien Covid-19 berhasil sembuh di Jawa Barat (Jabar) pada Rabu (20/1/2021).
Total pasien sembuh di Jabar saat ini mencapai 95.510 orang. Data tersebut diperoleh dari laman Pusat Informasi dan Koordinasi Covid-19 Jabar atau Pikobar yang dilihat Kamis (21/1/2021).
Selain kasus sembuh, Pikobar juga mencatat 13 pasien Covid-19 meninggal.
Tercatat ada penambahan 1.814 kasus positif Covid-19 di Jabar. Akumulasi kasus mencapai 117.570.
Baca Juga: Tambah 138 Orang, RSD Wisma Atlet Kini Rawat 4.771 Pasien Positif Corona
Di Jabar, terdapat 20.648 orang positif Covid-19 yang masih berada dalam masa isolasi atau perawatan. Angka tersebut bertambah 317 kasus bila dibandingkan hari sebelumnya.
Sementara kontak erat kasus Covid-19 di Jabar secara kumulatif hari ini mencapai 213.701 kasus. Dari jumlah tersebut, Sebanyak 17.854 orang di antaranya masih menjalani masa karantina.
Kontak erat merujuk pada orang yang memiliki kontak langsung dengan kasus probabel ataupun kasus positif Covid-19.
Untuk jumlah suspek, di Jabar hingga hari ini ada sebanyak 118.788 orang. Sebanyak 6.326 orang di antaranya masih berada dalam masa isolasi atau dalam perawatan.
Suspek merujuk pada orang yang memiliki gejala ISPA (infeksi saluran pernapasan atas) dan memiliki riwayat tinggal di daerah transmisi lokal Covid-19 dan atau memiliki kontak dengan pasien positif Covid-19.
Baca Juga: Pemkot Bekasi Tambah Kapasitas ICU Pasien Covid-19
Sementara jumlah kasus probable di Jabar saat ini berjumlah 2.855 kasus. Dari angka tersebut, sebanyak 110 orang masih berada dalam masa isolasi atau dalam perawatan. Sebanyak 1.497 dinyatakan selesai isolasi atau sembuh, dan 1.248 orang lainnya meninggal dunia.
Kasus probabel adalah kasus seseorang memiliki ISPA berat dan memiliki gambaran gejala Covid-19. Mereka belum mendapatkan konfirmasi tes PCR.
Pikobar juga merilis data kasus Covid-19 di 27 kota/kabupaten di Jabar. Namun, data Kota dan Kabupaten Bogor terpantau timpang dan berbeda dengan data yang disajikan pemkot/pemkab.
Berikut 10 daerah yang memiliki kasus sembuh Covid-19 terbanyak di Jabar pada Rabu (20/11/2021).
- Kota Depok 280 kasus sembuh
- Kabupaten Karawang 192 kasus
- Kabupaten Garut 169 kasus
- Kabupaten Bandung Barat 111 kasus
- Kabupaten Ciamis 93 kasus
- Kabupaten Sukabumi 66 kasus
- Kota Bandung 50 kasus
- Kabupaten Majalengka 37 kasus
- Kabupaten Cirebon 14 kasus
Berita Terkait
-
Adu Pendidikan Supian Suri Vs Imam Budi, Panas Saling Serang di Debat Terakhir Pilkada Depok
-
Miliano Jonathans Belum Mau Dinaturalisasi Timnas Indonesia: Jujur Saya Tunggu....
-
Ancam Pengemudi Lain dan Ngaku-ngaku Tentara, Pria Kasus 'Koboi Jalanan' di Depok jadi Tersangka
-
Siapa Djara Jonathans? Bule Depok, Dilatih Pemain Naturalisasi Gagal Jhonny van Beukering
-
Pokemon TCG Academia Hadir di Depok, Ajak Penggemar Belajar dan Bermain
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Lihat Jaksa di Sidang Tom Lembong Cengar-cengir, Publik Malah Kesal: Nasib Orang Dianggap Bercandaan!
-
GERKATIN: Ruang Berkarya bagi Teman Tuli
-
5 Asteroid Paling Berbahaya Bagi Bumi, Paling Diwaspadai NASA
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
Terkini
-
Tim Kesehatan Hingga Ambulans Disiagakan Pemkab Bogor Jelang Pilkada
-
Atang-Annida Kerahkan 3.978 saksi Untuk Kawal Pilkada
-
Presiden Prabowo Bakal Mencoblos di TPS 08 Desa Bojongkoneng Bogor
-
Pemkab Bogor dan Bawaslu Copot APK Selama Masa Tenang
-
Mortir Sisa Perang Dunia ke II Ditemukan di Kali Ciluar Sukaraja Bogor