SuaraBogor.id - CEO PT Eigerindo Multi Produk Industri atau CEO EIGER Ronny Lukito minta maaf. Ronny Lukito mengaku arogan dan membuat kesalahan besar.
Ronny Lukito membuat pernyataan maaf atas peristiwa Surat Keberatan yang dikirimkan kepada rekan-rekan Content Creator yang sudah mengulas produk Eiger.
"Dalam kesempatan ini, saya meminta maaf yang sebesar-besarnya. Saya menyesal atas kejadian ini dan sadar bahwa itu merupakan suatu kesalahan yang serius," tulisnya dalam keterangan resmi, Jumat (5/2/2021).
Dia menjelaskan Surat Keberatan kepada Content Creator tersebut adalah murni arahan darinya dan bukan kesalahan tim Legal Eiger, khususnya Hendra ataupun Femmy Vandriansyah yang namanya tengah disebut-sebut.
Baca Juga: Viral Usai Dapat 'Surat Cinta', Youtuber Duniadian Review Saingannya Eiger
Mereka berdua tetap di Eigerindo dan dirinya pun sudah menyampaikan permohonan maaf kepada mereka.
"Sebetulnya, tim internal kami, baik itu Legal maupun Public Relations dan Marketing, sudah mengingatkan dan menjelaskan bahwa langkah tersebut tidak tepat. Namun saat itu, saya tetap bersikeras untuk dijalankan. Tidak ada pihak lain yang perlu disalahkan dan oleh sebab itu saya bertanggung jawab penuh atas kejadian ini," tulisnya.
Menurut Ronny, peristiwa minggu lalu adalah pembelajaran yang sangat luar biasa. Terutama, bagi dirinya agar bisa menjadi pribadi yang lebih bijak dan tidak arogan. Dia juga yakin ini merupakan teguran dari Tuhan.
"Saya bersama tim Eiger akan segera melakukan perbaikan-perbaikan secara menyeluruh, seperti memberlakukan kebijakan dan aturan yang lebih sesuai dan tepat, terutama dalam tata cara berkomunikasi dan beradaptasi di dunia digital yang berkembang pesat," tulisnya.
Selain itu, Ronny menyadari bahwa dunia digital adalah ruang bebas berekspresi dan berpendapat bagi setiap orang.
Baca Juga: Netizen Tunggu Diskon Besar-besaran EIGER untuk Tebus Dosa Kesalahan
Dirinya juga bersyukur, dengan adanya kejadian ini menjadi kesempatan untuk belajar dan mendengar dari yang lebih muda.
"Kami sampaikan bahwa Eiger terbuka bagi rekan-rekan untuk menyampaikan masukan-masukannya terhadap produk kami melalui media apa pun. Bagaimana pun caranya dan apa pun isinya akan menjadi masukan yang sangat berharga bagi kami," tulisnya.
"Terima kasih banyak kepada seluruh Eigerian dan keluarga besar Eiger yang telah saling mengingatkan dan tumbuh bersama kami. Tanpa teman-teman, tidak ada Eiger hari ini," tulisnya lagi.
Berita Terkait
-
EIGER Women Rayakan Hari Perempuan Internasional di Tiga Kota, Berbagi: Dari Perempuan Untuk Perempuan
-
75 Perempuan Berlatih Seni Bertahan Hidup di Gunung Cakrabuana di Women Jungle Survival Course Eiger 2024
-
4 Tas Ransel Laptop 15 Inci Terbaik dan Awet, Cocok untuk Traveling!
-
Pecinta Alam Wajib Datang! Pameran Alat Outdoor Indofest 2024 Kembali Digelar
-
Ikut Ambil Bagian di INDOFEST 2024, EIGER Adventure Siapkan Kejutan Buy One Get One dan Diskon Hingga 50%
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tier List Hero Mobile Legends April 2025, Mage Banyak yang OP?
-
Ratusan Warga Geruduk Rumah Jokowi, Tuntut Tunjukkan Ijazah Asli
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 6 GB, Andalan dan Terbaik April 2025
-
Orang RI Mulai Cemas, Kudu Mikir 1.000 Kali Untuk Belanja! Sri Mulyani Justru Diam Seribu Bahasa
-
Semua Maskapai China Stop Beli Pesawat Boeing Imbas Perang Dagang dengan AS
Terkini
-
Perempuan Hebat di Balik Tenun Ulos: Cerita Sukses Program Klasterkuhidupku BRI
-
BRI Boyong UMKM Binaannya ke Singapura, Jadi Partisipan di FHA-Food & Beverage 2025 Skala Global
-
Dedi Mulyadi: 25 Persen Lulusan SMP Jabar Bisa Sekolah Gratis di SMA Swasta!
-
Sejarah Terukir! Mahkota Raja Pajajaran Kembali 'Pulang' ke Bogor Setelah Ratusan Tahun
-
Dedi Mulyadi Turun Tangan, Desain Museum Pajajaran Bogor Bakal Dirombak